Fortnite Mobile Versi Android Tidak Akan Tersedia di Google Play Store

maxresdefault 23

Setelah heboh-heboh bahwa Fornite versi Android hanya akan bisa dimainkan di device-device yang termasuk kategori high-end, kali Fornite versi Android memberikan sebuah kabar yang kurang mengenakan bagi para penikmat game battle royale yang satu ini. Berdasarkan script web disitus resmi Epic Games, menyebutkan bahwa game yang akan tersedia secara gratis ini tidak akan hadir di Google Play Store.

Script rashasia disitus resmi Fornite Mobile tersebut ditemukan pertama kali oleh redditor bernama thebros. Meskipun Fornite Mobile versi Andorid sendiri tidak akan tersedia di Google Play Store, dalam script rahasia yang terdapat disebutkan versi Andorid dari game yang satu tetap bisa kamu download melalui situs resminya. Masih belum apakah tujuan dari Epic Games tidak menghadrikan game battle royale garapannya di Google Play Store. Sejauh ini belum ada statement resmi dengan alasan apakah Epic Games tidak merilis game mereka di situs download game yang paling sering digunakan para user Andorid.

Tentunya dengan bocornya script web yang terdapat disitus web resmi Fornite Mobile ini menjadi sebuah kabar baik karena hal ini bisa menjadi sinyal bahwa versi Android dari game yang satu ini akan segera dirilis dipasaran. Kabar buruknya pihak Epic Games belum memberikan tanggal resmi kapan game ini akan dirilis. Hmmm mari kita tunggu saja yaa brott.

Source : xda-developers

Exit mobile version