Founder Larian Studios Ungkap Baldur’s Gate 3 di Stadia Adalah Kesepakatan B**oh

Baldur's Gate 3 Stadia

Baldur’s Gate 3 Stadia – Platform cloud gaming milik Google bernama Stadia telah resmi dihentikan sejak 18 Januari 2023 yang lalu. Sebelum dihentikan, ternyata banyak developer berencana merilis game mereka di Stadia, termasuk game Baldur’s Gate 3.

Namun tampaknya Baldur’s Gate 3 di Stadia mendapat respon kurang baik, bahkan dari Larian Studios selaku developernya. Kenapa?

Alasan Founder Larian Mengatakan Baldur’s Gate 3 di Stadia Adalah Kesepakatan B**oh

Kira-kira apa alasan dia bilang begitu, ya?

Di acara GDC 2024, Swen Vincke selaku Founder Larian Studios buka-bukaan mengenai rencana game BG3 mereka rilis di platform Stadia sebelum platform Cloud Gaming tersebut dihentikan. Swen Vincke mengatakan bahwa rencana perilisan Baldur Gate 3 di Stadia adalah keputusan yang sangat b**oh.

Bahkan dalam pernyataannya, sang Founder menjelaskan kalau dia merasa tidak harus melakukan kesepakatan tersebut. Meskipun begitu, kesepakatan ini membuat dia bisa membayar biaya CGI untuk gamenya.

Swen Vincke

Berikut ini pernyataan dari Swen Vincke terkait kesepakatan game BG3 rilis di Stadia.

Itu adalah kesepakatan yang benar-benar b**oh dan seharusnya aku tidak pernah melakukannya. Tapi hal ini membuatku bisa membayar untuk CGI.”

Swen Vincke, Founder Larian Studios

Rasa Tidak Senang dari Founder Larian Studios

Nampaknya sang Founder benar-benar tidak senang

Dari pernyataan tersebut terlihat Vincke merasa tidak senang dengan kesepakatan yang dulu pernah mereka terima untuk merilis game BG3 di Stadia. Meski tidak banyak detail lanjut mnegenai Stadia di acara GDC 2024, namun sang Founder Larian Studios dengan blak-blakan mengatakan hal tersebut ke publik.

Jika diingat kembali pada saat pengumumannya pada tahun 2019 yang lalu, kehadiran BG3 di Stadia mendapatkan banyak antusias dari Gamer. Bahkan Cloud Gaming tersebut menjadi salah satu platform yang bisa memberikan Early Access game BG3 saat itu membuat Stadia jadi terlihat platform yang menjanjikan bagi Gamer.

Dan di tahun 2020, Vincke pernah mengajak orang-orang untuk mencoba game ini di Stadia tanpa harus meng-installnya. Bahkan dia mengatakan platform tersebut memiliki potensi besar sebagai platform gaming.

Namun setelah Stadia telah resmi dihentikan, kita bisa memahami sendiri kondisi dari beberapa pernyataan Swen Vincke mengenai rencana perilisan BG3 di Stadia. Tidak heran jika sang Founder merasa kesepakatan merilis Baldur’s Gate 3 di Stadia adalah keputusan b**oh.

Itulah informasi mengenai Founder Larian Studio mengatakan merilis Baldur’s Gate 3 di Stadia adalah kesepakatan sangat b**oh. Bagaimana menurut kalian dengan hal ini?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait BG3 atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version