FTC Komplain ke Microsoft Usai Harga Game Pass Naik

Ftc Komplain

FTC komplain ke Microsoft – Komisi perdagangan Federal Amerika Serikat mengajukan komplain kepada raksasa game Microsoft setelah perusahaan tersebut menaikkan harga layanan subskripsi Game Pass tak lama ini.


Seperti yang kita ketahui sebelumnya, FTC sangat menentang akuisisi Microsoft terhadap Activision-Blizzard-King yang rampung tahun lalu. Kini, sepertinya FTC menduga kalau Microsoft memulai taktik monopoli yang selama ini mereka takutkan.

FTC Komplain ke Microsoft Seusai Harga Game Pass Naik Baru-Baru Ini

Harga naik, dituding merugikan konsumen

Sebuah dokumen berisikan komplain oleh FTC dilayangkan kepada pengadilan tinggi federal Amerika Serikat dimana isinya membahas soal kenaikan harga layanan Game Pass tak lama ini.

Surat yang dilayangkan oleh konsul FTC Imad Abyad ini menuliskan:

Degradasi produk, menghilangkan game penting dari suatu layanan ditambahkan dengan kenaikan harga, adalah upaya merugikan konsumen yang selama ini ingin dihentikan oleh FTC. Kenaikan harga oleh Microsoft dan degradasi produk, ditambah dengan pengurangan investasi oleh Microsoft dalam output dan kualitas produk via PHK pegawai, adalah tanda sebuah perusahaan mempertunjukkan kekuatan pasar seusai akuisisi.

Surat tersebut juga menyebut Microsoft tidak konsisten dengan janjinya sebelum akuisisi berhasil. Dimana mereka mengatakan tidak akan menaikkan harga Game Pass. Komplain ini didasari lantaran game Call of Duty masuk ke Game Pass dan kebetulan juga akan kenaikan biaya bulanan terutamanya pada tier PC Game Pass yang kini menjadi $11.99 per bulan.

Microsoft juga menghapus tier Game Pass Console dan menggantikannya dengan Game Pass Standard. Hanya saja, layanan baru ini tidak termasuk didalamnya day one games dan pengguna harus upgrade ke Game Pass Ultimate untuk menikmati game di hari pertama perilisan, yang juga naik menjadi $19.99 per bulan.

Microsoft Respon Terhadap Komplain FTC

Microsoft berikan respon

Microsoft pun membalas komplain yang ditujukan kepada mereka dalam sebuah surat layangannya sendiri. Menurut mereka, klaim FTC menyesatkan dan “menambahkan catatan baru kedalam fakta”.

Menurut Microsoft, adalah salah jika menyebut Game Pass Standard sebagai versi yang terdegradasi dari Game Pass Console. Pasalnya, produk yang sudah diskontinyu itu tidak memberikan fitur multiplayer dan harus dibeli terpisah seharga $9.99 per bulan.

Jadi, meskipun Game Pass Ultimate mengalami kenaikan harga dari $16.99 ke $19.99 per bulan, konsumen tetap mendapatkan nilai tambahan, seperti bisa menikmati Call of Duty day one via subskripsi, yang selama ini tidak pernah terjadi.

Microsoft juga mewajarkan kalau kenaikan harga layanan itu memang akan selalu terjadi. Secara teknisnya, Microsoft memang menepati janji mereka dengan tetap merilis CoD di platform rival, dan sidang akuisisi kemarin lalu memang lebih berfokus kepada konteks itu dibanding membahas soal kenaikan harga Game Pass, ujar Microsoft.


Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version