Game Baru South Park Dibuat Tambah Sulit Jika Karaktermu Hitam

the difficulty slider adjusts more than just difficulty

South Park: Stick of Truth bukanlah game Comedy RPG yang terlalu sulit meski jika kamu bermain di tingkat kesulitan yang paling tinggi. Namun untuk sekuelnya South Park: The Fractured But Whole, kamu takkan disulitkan selama kamu berkulit putih. Preview terbaru dari South Park: The Fractured But Whole dari Eurogamer perlihatkan difficulty slider dimana tingkat kesulitan ditentukan oleh warna kulit karakter, semakin hitam kulitnya maka semakin beda kamu diperlakukan di game.

Disisi baiknya ini takkan sepenuhnya pengaruhi gameplay. Eric Cartman, karakter utama serta karakter paling rasis di kartun, katakan di game jika pilihanmu “takkan pengaruhi combat sama sekali. Hanya semua aspek lain di kehidupanmu”. Aspek lain yang dimaksudkan Cartman adalah seberapa banyak uang yang didapatkan pemain tiap looting serta cara NPC berbicara kepadamu.



Tentunya ini jadi komentar sosial akan realita rasisme di negara barat. South Park terkenal akan lelucon komentar sosial dan politik sekaligus satir seperti ini, maka tak menjadi sebuah kejutan lagi jika hal semacam ini jadi “fitur” di game.

Diluar dari warna kulit, South Park baru ini juga berikan pemain kemampuan untuk memilih kelamin mereka mau itu laki-laki, perempuan, cisgender atau transgender. Di game sebelumnya pemain hanya dibatasi dengan bermain sebagai laki-laki, namun kini apabila kamu punya kebebasan soal gender. Akan tetapi, apabila kamu mengambil kelamin lain selain laki-laki, karakter Mr. Mackey akan bertanya “Jadi setelah kejadian raja dan Stick of Truth, kamu sebenarnya perempuan selama ini?” Dan kamu minta dimintai penjelasan setelah itu.

South Park: The Fractured But Whole dirilis untuk PS4, PC, dan Xbox One pada Oktober 17 mendatang. Apabila kamu sedang mencari RPG dengan sentuh komedi yang bikin semua orang triggered, game ini cocok untukmu.

Source: Eurogamer

Exit mobile version