Sambut Season 3, Game Battlefield 2042 Jadi Free To Play Selama 1 Minggu

Game Battlefield 2042 Free-to-Play

Game Battlefield 2042 Free-to-Play – Seri Battlefield merupakan salah satu game penyumbang genre FPS yang cukup populer. Keunikan game datang dari aspek gameplay yang memberikan arena bermain yang luas, sehingga memberikan kesan realistis seperti berada di medan perang sungguhan.

Seri andalan EA Games tersebut sudah miliki banyak sekuel, dengan game terakhirnya yakni Battlefield 2042. Saat ini, game dikatakan siap menyambut season 3 dengan memberikan akses Free-To-Play untuk seluruh pemain selama kurang lebih 1 minggu.

Game Battlefield 2042 Free-to-Play Dalam Seminggu

Battlefield 2042 Free To Play

Melalui halaman blog resmi game, DICE selaku developer mengumumkan bahwa demi menyambut season 3, Battlefield 2042 dapat dimiankan secara gratis alias free-to-play selama kurang lebih 1 minggu. Digratiskannya game mencakup semual platform namun masing-masing memiliki jadwalnya tersendiri. Berikut paparannya:

Battlefield 2042 juga direncanakan akan tersedia bagi para pengguna Xbox Game Pass Ultimate dan EA Play. Developer juga mengumumkan bahwa season 4 kini tengah dalam tahap awal produksi dan akan rilis di tahun 2023 mendatang.

Melalui video development update, season 3 menghadirkan berbagai hal baru seperti kehadiran Specialist baru, penambahan senjata, map dan juga kembalinya sistem class. Update tersebut juga sekaligus akan memperbaru beberapa profisiensi senjata berdasarkan feedback dari para komunitas Battlefield.

Rekam Jejak Battlefield 2042

Banyak masalah dialami game ini ketika rilis pertama kali

Semenjak game rilis, seri terbaru dari game FPS karya DICE tersebut memang dapat dikatakan kurang memuaskan. Terdapat berbagai masalah yang lama tidak dibenahi sehingga membuatnya mulai ditinggalkan pemain.

Kehilangan pemain pun cukup drasitis, dimana laporan menunjukan bahwa player aktif di platform Steam terhitung kurang dari 1000. Uniknya lagi, hal tersebut justru mempengaruhi seri game sebelumnya dimana jumlah pemain Battlefield 1 meningkat hingga melampaui game terbarunya.

Disamping permasalahnnya, developer pun tak menyerah untuk terus memberikan update terbaru. Bahkan kini game juga sudah mulai merambah ke ranah mobile yang telah masuki tahap Open Beta. Beberapa negara yang terpilih menjadi anggota Open Beta di daerah Asia Tenggara antara lain Indonesia, Filipina, Malaysia, Singapura, dan Thailand.


Baca juga artikel-artikel lainnya terkait Battlefield 2042 serta berita terkini lainnya dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version