Buat kamu yang demen dengan game River City series, ada kabar baik nih. Dilansir dari cuitan WayForward, River City Girls 2, dan River City Girls ZERO bakal dirilis pada akhir tahun 2021. Rencananya game ini rilis untuk platform PC (Steam), PlayStation 5, PlayStation 4, dan Nintendo Switch, loh!
Game yang sempat booming dengan style beat ’em up ini kembali lagi, tentunya dengan story yang lebih menantang!
ICYMI: Misako, Kyoko, Kunio, & Riki return in not one but two upcoming releases: the all-new River City Girls 2 and the enhanced 16-bit classic River City Girls Zero (Shin Nekketsu Koha: Kunio-tachi no Banka)! More details coming in the months ahead! https://t.co/1ld0hzn10R pic.twitter.com/3cdYZSJPl8
— WayForward (@WayForward) June 14, 2021
Kyoko dan Misako akan kembali sebagai protagonis utama di game ini, dan dengan beberapa character baru yang bisa di-unlock. Ditambah dengan beberapa musuh, gerakan, kombinasi, dan dengan suasana yang dipastikan baru dan berbeda dibanding seri sebelumnya.
Daftar isi
Hadir Dengan Fitur Online Co-op
River City Girls 2 akan hadir dengan fitur online co-op, hal ini tidak seperti game pendahulunya yang hanya bisa dimainkan secara offline dan split-screen.
Dengan adanya fitur online co-op, tentunya akan menambah keseruan bermain kalian sehingga keterbatasan layar tidak akan menjadi penghalang untuk mabar bersama teman.
Physical Edition Untuk Konsol
Game River City Girls 2, dan River City Girls ZERO dipastikan akan mendapatkan Physical Edition untuk PlayStation 5, PlayStation 4, dan Nintendo Switch berkat Limited Run Games selaku distributor video games.
Limited Run Games juga akan mengeluarkan Physical Edition untuk game pertamanya, yaitu River City Girls khusus untuk PlayStation 5.
Ada Sekuel RIVER CITY SERIES
River City Girls ZERO yang merupakan spin-off dari Shin Nekketsu Koha: Kunio-tachi no Banka adalah game keempat dari River City series. Game ini akan tersedia di Nintendo Switch pada akhir tahun 2021. Untuk platform game lainnya akan menyusul segera setelah rilis.
Pemain akan disuguhkan cerita bagaimana pertama kalinya Misako dan Kyoko bekerja sama dengan Kunio dan Riki untuk menghadapi musuh.
Game ini juga akan menampilkan grafik, musik, dan gameplay yang sama dengan pendahulunya di Super Famicom, namun dibalut dengan opening yang lebih fresh, cutscene bergaya anime, dan lagu dari komposer River City Girls, Megan McDuffee.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Steam atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com