• Berita
  • TECH
  • G | LIST
  • Review
  • Tutorial
  • OPINI
  • Video
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • TopupNEW
No Result
View All Result
  • Android
  • iOS
  • PC
  • PS4
  • PS5
  • Switch
  • XBOX One
  • Xbox Series X
  • Genshin Impact
  • GTA
  • GB Live!
Gamebrott.com
  • Berita
  • TECH
  • G | LIST
  • Review
  • Tutorial
  • OPINI
  • Video
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • TopupNEW
No Result
View All Result
Gamebrott.com
No Result
View All Result

Gamebrott > PC > 7 Video Game dengan Keputusan Tersulit yang Membuat Kamu Pertanyakan Moralitas Kalian

7 Video Game dengan Keputusan Tersulit yang Membuat Kamu Pertanyakan Moralitas Kalian

by Andi
20 Mei 2023
in PC, PS 3, PS 4, XBOX 360, XBOX One, Xbox Series X
Reading Time: 7 mins read
A A
0
Game dengan Keputusan Tersulit
0
SHARES
1.3k
VIEWS
Bagikan ke FacebookShare on Twitter

Game dengan Keputusan Tersulit – Walau video game bisa dikatakan sebagai sebuah medium untuk refreshing dan lari dari pahitnya kenyataan hidup. Tidak sedikit juga game yang mempunyai elemen filosofis didalamnya. Beberapa game mempersembahkan sebuah dilema yang akan menguras sisi kemanusiaanmu dan mempertanyakan soal kejamnya kehidupan.

Game seperti ini memang tidak banyak, tapi punya kualitas yang baik soal penyajian cerita serta moral yang harus diambil oleh pemain dalam menentukan nasib karakter dan dunia dalam game tersebut.

Terkadang pemain dalam artian ini kalian, harus mengambil keputusan sulit yang kelihatannya sama-sama penting dan berat. Sehingga memunculkan sebuah pilihan yang dilematis dan jadi most toughest choice game menurut para gamer luar negeri.

Pada artikel kali ini kami akan mempersembahkan beberapa game dengan keputusan tersulit yang membuat kalian terkena mental karena pilihan yang dilematis. Apapun pilihannya, kalian akan mempertanyakan moralitas dan menjadi sebuah pengalaman yang tak terlupakan selamanya.

Sedikit catatan: Artikel ini mengandung spoiler tentang cerita untuk game yang kami masukkan dalam list. Membaca artikel ini berarti kalian telah mengerti hal ini dan tidak masalah terkena spoiler.

Daftar isi

  • Video Game dengan Keputusan Tersulit Bagi Player
    • 1. Heavy Rain
    • 2. Fable 2
    • 3. Saints Row 4
    • 4. Fallout
    • 5. Ghost of Tsushima
    • 6. Mass Effect
    • 7. Life Is Strange
    • Video Game dengan Keputusan Tersulit Lainnya

Video Game dengan Keputusan Tersulit Bagi Player

game dengan keputusan tersulit
Game yang tawarkan keputusan sulit

Berikut ini 7 game dengan keputusan tersulit yang membuat kamu pertanyakan moralitas:

1. Heavy Rain

heavy rain
Memilih bunuh atau ampuni untuk selamatkan Shaun

Game ini adalah salah satu game interaktif yang banyak memberikan ending berbeda di gamenya. Menceritakan Ethan yang harus menyelamatkan anaknya Shaun dari Origami Killer. Oleh karena itu dia harus mengumpulkan beberapa petunjuk yang termasuk salah satunya harus seorang bandar narkoba.

Bejatnya adalah bandar tersebut memohon kepada player dalam hal ini Ethan untuk mengampuninya karena dia masih punya dua anak putri terlihat dari foto kedua anak tersebut. Disinilah keputusan pemain menentukan nasib si bandar narkoba, apakah kalian mengampuninya atau malah membunuhnya untuk dapatkan petunjuk Shaun.

2. Fable 2

fable 2
Tiga pilihan yang bisa kalian pilih

Dalam game ini, pemain diberikan pilihan untuk menjadi seorang pahlawan atau penjahat dengan berbagai pilihan yang ada dalam game. Namun puncaknya adalah pada penutup game ini dimana player diberikan 3 pilihan: Sacrifice (pengorbanan). Love (kasih), atau Wealth (kekayaan).

Kalau kalian memilih sacrifice, kalian akan menghidupkan kembali ribuan orang tak berdosa yang sudah mati namun kalian tidak bisa menemui keluarga kalian. Kalau memilih Love, maka kebalikannya yaitu kalian akan bertemu kembali dengan keluarga kalian namun ribuan orang tadi tetap mati.

Sedangkan pilihan ketiga Wealth lebih sadis lagi kalian mengorbankan kedua pilihan tadi untuk 1 juta uang koin. Pilihan mana yang akan kalian pilih?

3. Saints Row 4

saints row 4
Kiri hapus kanker dan kanan hapus kelaparan dunia

Saints Row kerap disebut sebagai GTA versi aneh yang didalamnya banyak memunculkan unsur diluar nalar seperti alien misalnya. Di awal game, kalian yang berperan sebagai presiden AS dihadapkan dengan pilihan menghilangkan penyakit kanker di dunia atau atasi kelaparan seluruhnya. Dengan pilihan seekstrim dan seberat ini, tentu pilihan apapun terasa benar.

Pilihan yang dilematis karena jika memilih menghilangkan kanker maka kalian akan menyelamatkan hidup orang yang terkena kanker namun jika kalian mengatasi kelaparan dunia, maka tidak ada lagi yang perlu menderita karena kebutuhan makan. Kalau kalian pilih yang nama?

4. Fallout

fallout
Ditugaskan mencari water chip

Salah satu keunikan game Fallout adalah elemen RPG yang kental. Karena itulah ada beberapa pilihan dilematis yang bisa kalian pilih. Seperti pada quest mencari water chip untuk menyelamatkan vault kalian dari kekurangan air bersih.

Kalian sebenarnya bisa menemukan water chip ini dengan mudah jika kalian merampasnya dari pemukiman ghouls. Hanya saja dengan begitu para Ghouls yang baik ini akan kehilangan water chip mereka dan mereka lambat laun akan mati, atau kelangsungan hidup vault kalian. Pilihan yang berat.

5. Ghost of Tsushima

ghost of tsushima
Jin Sakai dan Shimura

Mengikuti keberhasilan Jin Sakai dalam mengalahkan penjajah Khotun Khan adalah sebuah drama keluarga yang kental. Jin yang sudah menyelamatkan pamannya malah kini menjadi buronan keshogunan. Utusan yang disuruh untuk memenggalnya tidak lain adalah paman Jin sendiri.

Jin pun bertarung melawan pamannya walau secara terpaksa. Dan begitu Jin memang, pemain dibebankan pilihan untuk membunuh sang paman atau mengampuninya. Pilihan yang sulit hanya saja ujungnya bakal sama saja tetap menjadi buronan keshogunan.

6. Mass Effect

Mass Effect
Ashley atau Kaiden

Pada penghujung permainan di seri pertama Mass Effect, player dibebankan sebuah pilihan dimana kalian hanya bisa memilih menyelamatkan salah satu dari squadmates kalian. Ashley atau Kaidan. Lagi-lagi pilihan yang berat karena namanya nyawa tentu sama saja berharganya.

Selain seri pertama, ending di game Mass Effect 3 juga memberikan dilema yang cukup besar lantaran kalian diberikan 3 pilihan (teknisnya 4) dimana kalian bisa menghancurkan semua synthetic life, atau Control ending dimana Shepard mengorbankan dirinya, dan ending Synthesize yang menggabungkan makhluk organic dan synthetic.

7. Life Is Strange

Life Is Strange
Selamatkan Chloe atau Arcadia Bay

Jika kalian diberikan pilihan di Life is Strange untuk menyelamatkan 1 kota atau 1 orang tersayang, pilihan tersebut tentu tidak segampang dikira. Di game ini kalian akan diberikan pilihan untuk menyelamatkan Arcadia Bay dari serangan tornado atau memilih menyelamatkan Chloe.

Walau nyawa 1 orang terlihat tidak signifikan dibanding nyawa 1 kampung, tapi dengan orang tersebut adalah orang yang kita sayangi, pilihan ini sekilas langsung menjadi beban mental yang memberatkan dan menjadikan moralitas kalian sebagai taruhannya.

Video Game dengan Keputusan Tersulit Lainnya

game dengan keputusan tersulit
Game keputusan sulit lainnya

Selain beberapa game diatas, masih ada game yang punya keputusan sulit lainnya dan tidak kalah menarik, seperti:

  • Pathologic (Panacea)
  • Telltale’s The Walking Dead (Potong Tangan Lee)
  • GTA V (Ending memilih salah satu tokoh utama)
  • Elder Scroll V Skyrim (Imperial atau Stormcloack)
  • Fallout New Vegas (Vault 34)
  • Spec Ops: the Line (Plot Twist Protagonist)
  • The Last of Us Part 2 (Ending)
  • Dragon Age 2 (Genosida)
  • BioShock (Selamatkan anak-anak atau menyerap kekuatan mereka)
  • Resident Evil 7 (Selamatkan istri atau penyelamatmu)

Jadi itulah beberapa game terbaik membuat keputusan tersulit yang akan menghantui kalian ketika tidur. Apakah ada game lain yang juga membuat kalian mempertanyakan moralitas? Beri tahu kami di kolom komentar ya, brott.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Game Terbaik atau artikel lainnya dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Tags: game terbaik
SummarizeShareTweetSend
Previous Post

Bos Sony Sebut Game PlayStation akan Masuk PC Setelah Dua sampai Tiga Tahun

Next Post

[Waifu Game] Serval Honkai Star Rail — Dekati Adeknya Buat Menikahi Kakaknya

Andi

Andi

Menyukai game namun terhalang motion sickness, hampir tidak bisa memainkan game FPS karena itu. Pencinta Fate series dan Nasuverse in general

Related Posts

game trending saat ini

10 Game Trending Saat Ini yang Populer di Steam – 15 Desember 2025

by Andi
3 hari ago
0

Game apa yang trending minggu ini?

Game Open World Terbaik

10 Game Open World Terbaik 2025 dengan Dunia yang Luas!

by Javier Ferdano
2 minggu ago
0

Pada artikel kali ini, Gamebrott akan membahas 10 Game Open World Terbaik yang rilis sepanjang tahun 2025 yang wajib kamu mainkan

Game Terbaik 2025

7 Game Terbaik 2025 yang Seru untuk Dimainkan!

by Javier Ferdano
4 hari ago
0

Di artikel kali ini, Gamebrott akan memberikan list 7 game terbaik 2025 yang wajib kamu mainkan.

Game Adventure Terbaik 2025

10 Game Adventure Terbaik 2025, Berpetualang Makin Seru!

by Nadia Haudina
4 hari ago
0

Game Adventure Terbaik 2025 — Video game setiap tahunnya memiliki banyak judul yang bisa dimainkan oleh gamer di waktu luang. Salah satu yang cukup menarik...

Load More
Please login to join discussion
Blue Protocol Star Resonance Rectangle Banner

Gamebrott Latest

CEO Larian Studios RAM

CEO Larian Sebut Krisis RAM Membuat Timnya Harus Bekerja Lebih Keras Optimalisasi Game Barunya

by Muhammad Faisal
26 menit ago
0

CEO Mozilla Browser AI

CEO Mozilla Ungkap Firefox akan Dirombak Menjadi Browser Berbasis AI

by Bima
38 menit ago
0

build the dahlia honkai star rail terbaik

Build The Dahlia Honkai Star Rail Terbaik

by Sofie Diana
2 jam ago
0

Fans Meisho Doto Umamusume

Fans Meisho Doto Umamusume Berhasil Kumpulkan Dana ¥94 Juta untuk Bangun Kembali Kandang Kuda Aslinya

by Muhammad Faisal
3 jam ago
0

Todd Howard Fallout 5

Todd Howard Konfirmasi Fallout 5, Ada Hubungan dengan TV Series?

by Javier Ferdano
3 jam ago
0

Gamebrott Live

Gamebrott Trending

Cheat GTA

200+ Cheat GTA Paling Lengkap Desember 2025 Mulai dari PS2, PS3, PS4, dan PC

by Muhammad Faisal
2 minggu ago
0

Nama Squad Mobile Legends

2000+ Nama Squad Mobile Legends (ML) Keren dan Artinya yang Berkualitas

by Jeri Utama
2 tahun ago
0

Nickname Keren

1000+ Nickname Keren yang Bisa Kalian Pakai di Game Favoritmu 2025!

by Jendra
9 bulan ago
0

Tifa by Redmoa Karakter Video Game Konten Nakal Pornhub Year In Review 2025

29 Karakter Video Game yang Paling Banyak Dicari Konten ‘Nakal-nya’ di 2025

by Andy Julianto
1 minggu ago
0

cover 39 low end games gamebrott

120 Game PC Ringan Terbaik di Dunia yang Takkan Buat Laptop dan PC Kentang Kalian Meleleh

by Muhammad Maulana
12 bulan ago
33

© Gamebrott.com Ltd. 
Untuk say hello, kerjasama, Press Release, dan kolaborasi lainnya silahkan hubungi;
Career
: hrd@gamebrott.com
Partnership: info@gamebrott.com
Press Release: pr@gamebrott.com
Phone/Whatsapp: (+62)-852-7134-8676

POWERED BY

Visit our GMA team:
Vietnam – EXP GG VN
Taiwan HK – EXP GG TW
Thailand – GamingDose

  • About Us
  • Contact Us
  • advertising
  • SITEMAP

© 2024 Gamebrott Limited

Share

Facebook

X

LinkedIn

WhatsApp

Copy Link
×
No Result
View All Result
  • Berita
  • Review
  • G | LIST
  • PLATFORM
    • Android
    • iOS
    • PC
    • PS4
    • PS5
    • Switch
  • TECH
  • Tutorial
  • Popular Games
    • Mobile Legends
    • Free Fire
    • PUBG Mobile
    • GTA
    • Genshin Impact
  • Videos
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • Topup

© 2024 Gamebrott Limited