Square Enix (SE) mengumumkan bahwa mereka akan menarik Final Fantasy dari online store. Kali ini, SE akan menarik game – game tersebut dari platform Android dan iOS. Final Fantasy I hingga Final Fantasy VI nantinya akan ditarik dari kedua platform.
Untuk alasan mengapa keenam game tersebut ditarik, SE mengatakan bahwa mereka hanya menarik versi lama dari game – game Final Fantasy tersebut. Sebagai gantinya, mereka sudah merilis versi Pixel Remaster dari game yang akan ditarik. Namun hingga tanggal 30 Juni kemarin, semua game yang disebutkan masih dapat dibeli.
Berikut adalah pernyataan ketika Store Page dari game itu diakses di Apple Appstore :
Dikarenakan perilisan Final Fantasy Pixel Remaster, aplikasi ini tidak akan tersedia dalam waktu dekat. Bagi yang telah membeli versi ini sebelum penarikan, pengguna masih tetap dapat mendownload / memainkan game ini seperti biasa. Perlu diingat ketika pengguna berganti perangkat, kemungkinan besar game ini tidak dapat diakses.
Untuk versi PC dari FFV dan FFVI, kedua game tersebut akan ditarik pada tanggal 27 Juli 2021. Pemain sudah dapat membeli versi Pixel Remaster dari game Final Fantasy ini di Steam sekarang. Kemungkinan besar versi Pixel Remaster untuk Android dan iOS akan rilis ketika versi lama dari game tersebut ditarik dari peredaran.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com