Game Free-to-Play Mecha Border Break Unjuk Trailer Terbaru, Jelaskan Gameplaynya

vlc 2018 02 04 01 09 28 67
Sega jelaskan gameplaynya melalui trailer singkat.

Setelah kemarin sempat diumumkan bahwa game free to play mecha action Border Break sudah bisa kamu coba mulai 3, 4, 17, dan 18 Februari. Kini bersamaan dengan peluncuran beta-nya, Sega unjuk trailer terbarunya yang menjelaskan dasar gameplay game ini.



Kamu akan memainkan robot bernama Blast Runner melawan 10 player lain dalam pertempuran yang cukup cepat (mereka mempromosikannya dengan “High Speed Robot Battle”) di sebuah arena, untuk saling menghancurkan core musuh. Tiap Blast Runner akan miliki class-nya masing-masing, untuk digunakan di berbagai medan dan saat tertentu. Ia juga bisa dikustomisasi sesuai part yang telah disediakan oleh “manufaktur” yang ada di dalam gamenya. Kamu bisa memberikannya penampilan sebagai “heavy armored” robot atau “light armored” robot sesuai dengan preferensimu.

Game Rule

Core adalah inti dari permainan Border Break, hancurkan core musuh atau kurangi HP-nya agar lebih sedikit dari HP core milikmu hingga waktu habis.

Tugas utamamu dalam game ini adalah untuk menghancurkan core lawan. Musuhmu akan ditandai dengan warna merah, sementara rekanmu berwarna biru. Kamu bisa merebut beberapa plant yang tersebar di map, untuk lakukan respawn setiap Blast Runner-mu hancur dengan berdiri di area plant tersebut sampai gauge-nya penuh. Syarat tim-mu menang hanya dua: core lawan hancur, atau HP core lawan lebih rendah dari HP core-mu saat waktu pertandingan habis. Perlu diingat, HP core akan berkurang sedikit demi sedikit setiap Blast Runner-mu atau lawan hancur. Jadi, kamu harus berusaha bertahan hidup selama mungkin agar kemungkinan tim-mu kalah sangat sedikit.

4 Class Type

Dari kiri ke kanan: Assault, Heavy, Scout, Support

Terdapat empat tipe class Blast Runner di game ini, mulai dari Assault, Heavy, Scout, Support. Tiap class miliki kemampuannya masing-masing. Berikut penjelasan detilnya:

Assault

Assault miliki pergerakan yang cepat dan mampu berada di garis depan saat pertempuran.

Miliki movement paling cepat, merupakan penggempur musuh utama. Ia mampu melompati beberapa bangunan dengan sangat cepat berkat Assault Charge-nya. Ia dilengkapi dengan SMG, Grenade, dan Grenade Launcher untuk hancurkan musuh-musuhnya. Ia juga mampu menggunakan senjata jarak dekat seperti pedang di saat genting.

Heavy

Heavy merupakan gun-based class yang mampu menggunakan segala tipe senapan maupun senjata berat.

Merupakan class yang sangat mementingkan serangan jarak jauh. Dilengkapi berbagai senjata seperti senapan, rocket launcher, cannon/mortar, dan senjata-senjata dengan daya hancur yang sangat tinggi. Ia bisa dikombinasikan dengan tipe strength untuk menghancurkan lawan atau sekedar merebut Plant.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Scout

Selain melempar drone dan trap, Scout mampu menghilang dan mengincar musuh dari jarak jauh menggunakan sniper.

Dilengkapi dengan senjata dual SMG, ia mampu memasang tower drone dan trap untuk mempertahankan wilayah. Ia juga mampu mengeluarkan scout drone yang mampu mendeteksi posisi musuh dan menggunakan sniper rifle untuk menghancurkan musuh dari jarak jauh. Kemampuan lain yang dimilikinya adalah melakukan kamuflase cahaya selama beberapa saat.

Support

Healing adalah kemampuan utama Support, namun ia juga mampu bantu rekan satu tim-mu untuk sekedar berikan radar portable di beberapa area tertentu.

Tugas utamanya adalah mempertahankan area dan mendukung unit lain dalam pertempuran. Ia dilengkapi dengan sensor radar yang mampu mendeteksi letak trap maupun musuh. Sama seperti Scout, ia juga mampu memasang trap yang bisa melumatkan musuh yang menginjaknya. Sebagai support class, dia juga dilengkapi Repair Unit yang mampu memperbaiki rekanmu yang terkena damage atau sekarat di medan pertempuran.

Kamu bisa mengganti class di “Class Change Area” yang tersebar di tiap map.
Semua bagian robot bisa kamu ganti, mulai dari kepala, tangan, abdomen, hingga kaki.
Terdapat empat jenis senjata yang bisa dipasang, primary weapon, secondary weapon, support weapon, dan special weapon.

Semua tipe unit di atas mampu kamu ganti di tengah pertempuran dengan unit lain jika kamu mendatangi “Class Change Area” yang tersedia di peta. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa mengkustomisasi part hingga senjatanya. Beberapa part robot bisa diganti mulai dari kepala hingga kaki, sementara senjatanya terbagi atas empat jenis mulai main weapon, secondary weapon, support weapon, hingga special weapon.

Character / Border

(atas) Blitz (Voice: Nishiyama Koutarou) dan Hanna (Voice: Serizawa Yuu) merupakan dua dari banyaknya Border yang bisa kamu ganti sesuka hati.

Terdapat banyak karakter dengan sebutan “Border” yang bisa diganti sesuka hati. Berbeda dengan game serupa milik Square-Enix, Figureheads yang tiap karakter / Figureheads-nya miliki sistem skill yang kompleks, Border sepertinya tidak miliki hal tersebut dan hanya bertindak sebagai pilot semata.

Border Break saat ini masih dalam masa betanya yang bisa dimainkan secara eksklusif hanya untuk PlayStation 4 saja di Jepang. Karena sesi awalnya telah berakhir, kamu bisa mencoba beta-nya hari ini, 17, dan 18 Februari mendatang jam 13:00-19:00 WIB. Kamu akan membutuhkan akun PSN Jepang untuk mendownloadnya.

Exit mobile version