Para pengembang game horor tentunya terus mengolah tema horor sekreatif mungkin untuk terus dapat menarik minat para pecinta game horor. Salah satunya tentunya adalah menggunakan setting atau cerita yang tidak umum untuk membaut para gamer penasaran. Hal itulah yang dijajal oleh game buatan Beijing Litchi Culture Media Co., Ltd. yang mengambil setting China kuno sebagai daya tarik utama dari game terbaru mereka – Paper Dolls: Original (??????). Game ini sendiri awalnya merupakan game VR namun kini dikeluarkan juga dalam versi non-VR di Steam.
Paper Dolls sendiri merupakan game horor puzzle yang mengambil tema budaya China tradisional. Kamu sendiri diceritakan menjadi seorang yang tengah depresi setelah mengalami kecalakaan mobil yang menyebabkannya anak perempuannya menghilang. Bukan hanya merasa bersalah dan kehilangan, ketika bangun setelah kecelakaan tersebut kamu menemukan dirimu terbangun di Dinasty Qing.
Kamu sendiri akan berusaha mencari tahu apa yang tengah terjadi, sekaligus mencari anak perempuanmu yang menghilang. Kamu akan berpetualang menyusuri rumah tua untuk melacak anak perempuanmu, dimana tentunya hal tersebut tidak akan mudah karena kamu harus mengumpulkan diari dari orang-orang terdahulu untuk memecahkan berbagai macam teka-teki. Dan untuk memperburuk keadaanmu selama berpetualang di lingkungan yang seram kamu akan terus diserang oleh “Orang-orangan kertas misterius”.