Memecahkan misteri di sebuah kota yang digenangi banjir ghaib
Melalui sebuah video Q&A, developer asal Ukraina, Frogwares menjawab sejumlah pertanyaan para penggemar terkait The Sinking City, sebuah game horror yang tengah mereka kerjakan. Pertanyaan para penggemar dijawab oleh Sergey Oganesyan, community manager dari Frogwares.
Salah satu pertanyaan adalah terkait dengan berapa lama waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan The Sinking City, dilansir dari onlysp, menurut Sergey, gamer akan membutuhkan waktu sekitar 30 hingga 40 jam apabila mereka menjalankan main quest dan sebagian besar side quest yang ada. Namun, waktu yang dihabiskan dapat lebih lama apabila gamer menjalankan seluruh side quest yang ada.
Pertanyaan lainnya adalah mengenai harga, tanggal rilis, serta platform apa saja yang akan dituju. Terkait dengan pertanyaan tersebut, Sergey mengatakan bahwa tanggal rilis The Sinking City akan diumumkan ketika mereka sudah siap. Sementara itu, game tersebut akan hadir untuk PC, Playstation 4, dan Xbox One.
The Sinking City adalah sebuah game horror yang terinspirasi dari Call of Cthulhu. Berlatar di sebuah kota yang tergenang banjir misterius pada era 1920-an. Kamu akan berperan sebagai seorang detektif untuk memecahkan misteri di kota tersebut. Dalam game ini terdapat monster yang siap mengganggumu.