Maksudnya?
Dari sekian banyak tema video game, ketuhanan adalah tema yang sangat jarang dilirik oleh beberapa developer maupun player. Namun, developer asal Belanda Abbey Games mengambilnya dengan game buatannya berjudul Godhood.
Seperti namanya, game ini mungkinkanmu untuk membuat agamamu sendiri. Ia gabungkan elemen manajemen dan strategi untuk ciptakan sesuatu yang menarik. Sebagai Tuhan, kamu takkan mampu mengontrol mereka yang percaya padamu, namun kamu akan mampu untuk mengatur kebajikan dan keburukan untuk mempengaruhi sebuah peradaban.
Dengan grafik layaknya sebuah gambar tangan, game ini akan berikanmu sudut pandang isometrik layaknya game simulasi kota. Abbey Games sebutkan bahwa mereka akan buat gamenya bisa dinikmati terus menerus. Oleh karenanya mereka akan berikan pilihan untuk menentukan apakah agamamu lebih condong ke agama yang mencintai, gila, atau justru bersifat menghancurkan satu sama lain.
Godhood akan dirilis tahun 2019 untuk PC.