Mereka menundanya.
Image tawuran dengan tema olahraga ekstrim memang melekat dengan sangat kuat dalam Riders Republic. Bahwa player bisa memainkan olahraga seperti sepeda, hingga wingsuit beramai-ramai layaknya MMORPG nampak seru jika gamenya dirilis awal tahun 2021. Sayang, sepertinya rencana tersebut harus kandas akibat pandemi yang semakin parah.
Game yang dibuat oleh Annecy, studio di balik keseruan Steep tersebut akan ditunda dan tak jadi dirilis awal tahun 2021. Melalui akun Twitter resminya, Annecy dan Ubisoft mengumumkan bahwa mereka akan merilis Riders Republic “tahun ini”.
A message to our players. #RidersRepublic pic.twitter.com/eN1XUDZDyd
— Riders Republic (@RidersRepublic) January 14, 2021
Annecy tidak menjelaskan apa alasan dibalik penundaan tersebut. Namun jika melihat situasi COVID-19 yang semakin parah, maka sudah sewajarnya situasi tersebut menjadi alasan mereka menundanya.
Jika kamu belum tahu, Riders Republic sederhananya adalah game olahraga ekstrim dengan 50 player yang beradu balap dengan kendaraan yang ada. Mulai dari sepeda hingga wingsuit. Tak hanya itu saja, player juga akan bisa mencicipi career mode untuk menorehkan namanya di leaderboard.
Riders Republic akan dirilis tahun 2021 di PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox Series X.
Baca lebih lanjut tentang Riders Republic, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com