Game Postal 2 Kini Bisa Kamu Dapat secara Gratis Permanen di GOG

223470 screenshots 2014 02 19 00003

Segera klaim sebelum terlambat

Termasuk digolongkan sebagai satu seri game sadis yang paling ikonik plus mungkin juga yang terbaik, kini kamu berkesempatan untuk bisa kembali mengenal Postal 2. Game ini merupakan sebuah game simulasi bunuh-bunuhan yang dulunya sempat menjadi primadona di kalangan para gamer-gamer PC pada saat franchise GTA sedang tumbuh berkembang. Ya, kerelevanan game buatan Running With Scissors tersebut seolah ingin diciptakan kembali bukan melalui platform Steam maupun EGS, melainkan GOG.

Dalam laman gamenya di sana, Postal kini bisa kamu miliki secara gratis permanen sebelum jangka waktu pengklaimannya habis dalam waktu sekitar 30 jam lagi (sejak artikel ditulis).

 

Caranya, pastikan kamu terhubung dengan akun GOG dan kunjungi langsung link berikut ini. Setelahnya, pilih “Go to Giveaway”, lalu scroll kursormu ke bawah sampai kamu menemukan dan mengklik banner game Postal 2. Voila, kini kamu bisa segera beroleplay sebagai seorang “bajingan” dengan sibuk memainkan game ini.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Jika kamu bersedia untuk membalas kebaikan hati Running With Scissors, jangan lupakan bahwa franchise postal kini telah sampai pada seri keempatnya. Dengan judul Postal 4, game tersebut sekarang tengah rilis dalam tahap Early Acess di steam dan kabarnya merupakan game yang amat ingin mengiterasikan formula kenakalan yang dimiliki oleh seri Postal 2, bukan seri Postal 3 yang dikenal flop.

Link untuk mengingatkan kembali: GOG


Baca pula informasi menarik lain seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.

Exit mobile version