Game Sci-Fi Shooter ‘Planetside 2’ Akhirnya Mendapatkan Update Besar Setelah 8 Tahun

Planetside 2

Planetside 2 adalah sebuah game yang dikembangkan oleh Rogue Planet Games dan dipublish oleh Daybreak Game Company pada tahun 2012. Seri ini merupakan sequel dari Planetside yang dirilis pada tahun 2003, dan pernah mendapatkan Guinness World Record sebagai game first person shooter battle terbesar.

Planetside 2 juga merupakan game yang first-person shooter dengan skala besar di mana para petarung menjadi satu tim untuk berperan dengan strategi yang matang dan menuntaskan misi melawan kerjaaan musuh dalam perang planet.

Fitur Terbaru dari Planetside 2

Game Sci-Fi Shooter 'Planetside 2' Akhirnya Mendapatkan Update Besar Setelah 8 Tahun 3

Setelah 8 tahun, akhirnya Planetside 2 mendapatkan update besar-besaran. Menyuguhkan konten baru yang siap dieksplor. Mulai dari mekanik, senjata, dan hal lain sebagainya yang dapat dicoba langsung oleh para pemain. Selain itu, ia juga mengenalkan pemain pada misi terbaru yang bernama “Expedition : Oshur”.

Cerita di balik misi ini The Isle of Oshur ini melibatkan masa di mana Auraxian War belum terjadi. Di sini, para pemain Planetside 2 tidak terbagi menjadi beberapa fraksi melainkan menjadi satu aliansi. Oshur tidak hanya berisi pantai berpasir, namun juga hutan tropis serta padang rumput untuk pertempuran berskala besar menggunakan senjata dan kendaraan tempur.

Selain itu, tempat ini dilengkapi dengan tower yang disebut Trident Relays. Tower ini berfungsi sebagai pemantau serta mengirim sinyal dengan cepat kepada para pemain. Meskipun terpisah dari map lain, pulau Oshur dilengkapi sebuah meriam yang dapat menembak jauh kapal musuh yang mendekat.

Game Sci-Fi Shooter 'Planetside 2' Akhirnya Mendapatkan Update Besar Setelah 8 Tahun 4

Tak hanya itu, dalam update ini developer juga memperkenalkan fasilitas baru bernama Interlink Outpost. Awalnya merupakan pusat komunikasi, namun fasilitas itu berubah menjadi zona pertempuran jarak dekat. Hal ini telah dijelaskan secara secara rinci di website resmi Planetside 2.

Namun, di dalam update terbaru Planetside 2 ini, ada beberapa senjata yang tidak dapat berfungsi apabila dibawa ke bawah air. Maka dari itu, pemain harus mendapatkan beberapa senjata submarine yang ada di game ini. Terdapat tiga rifle dan satu pistol yang semuanya dirancang untuk pertempuran bawah air, dan hanya bisa didapat apabila telah menyelesaikan beberapa tantangan.

Planetside 2 kini tersedia di PC dan PS4. Yuk, brott! Kita balik ke game ini lagi!


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game PCGame PS 4 atau artikel lainnya dari Sofie Diana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version