Game Strategi, Iron Harvest Dapatkan $450 Ribu dalam Dua Hari Lewat Kickstarter

ironharvest
Luar biasa cepat.

Dua hari yang lalu, KING Art Games akhirnya mulai program penggalangan dana-nya melalui Kickstarter untuk pembuatan game strategi ala Company of Heroes miliknya, Iron Harvest dengan target $450 ribu dalam 30 hari. Namun, siapa sangka mereka mendapatkannya dalam waktu yang super singkat.


Mungkin hal ini bisa dibilang tak disangka oleh KING Art Games, pasalnya mereka berhasil capai targetnya hanya dalam waktu dua hari saja. Sampai tulisan ini ditulis, mereka telah dapatkan $474 ribu dari lebih dari 6,000 orang yang mendanainya.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Bagi kamu yang belum tahu, game ini menceritakan tiga fraksi yang saling memperebutkan kekuasaan satu sama lain. Gameplaynya mirip dengan Company of Heroes, kamu bisa menonton gameplay perdananya melalui link berikut. Kamu bisa mendukung mereka melalui page Kickstarternya di sini.

Exit mobile version