Game Tembak-tembak Terbaik 2024 – Video game selain sebagai kegiatan di waktu ia juga bisa jadi hiburan tersendiri dikala penat melanda. Bermacam judul game dapat kalian mainkan di berbagai platform untuk menambah keseruan dalam bermain.
Diketahui ada banyak genre dalam video game. Salah satunya Shooter alias tembak-tembak buatmu yang suka unjuk aim skill. Penasaran judul game apa saja untuk genre ini? Berikut list game Singleplayer terbaik di tahun 2024 untuk mengasah aim skill-mu!
Daftar isi
Daftar Game Tembak-tembak Terbaik 2024

Inilah dia game Tembak-tembak terbaik tahun 2024 yang seru buat dimainkan solo atau bersama teman:
1. Delta Force

Pertama adalah Delta Force. Dikembangkan oleh Team Jade, game tembak-tembak ini dapat dimainkan secara solo maupun bersama teman.
Keunikan game ini adalah terletak di mekanismenya, seperti extraction shooter, team-based tactical, dan terpopuler PvP berskala besar dengan varian operator sesuai dengan kemampuan masing-masing, serta arena luas yang dipilih acak untuk pengalaman bermain yang makin seru.
2. Marvel Rivals

Kedua adalah Marvel Rivals. Dikembangkan oleh NetEase Games, game ini memberi nuansa segar dengan Hero-hero Marvel Comic sebagai petarungnya.
Keunikan game tembak-tembak satu ini terletak dalam sinerginya bersama Hero tertentu. Belum lagi kemampuan masing-masing dari mereka akan semakin mempengaruhi dalam team-based shooter lima melawan lima, membuatnya seru dimainkan bersama teman dan mengatur strategi agar capai kemenangan.
3. Call of Duty Black Ops 6

Ketiga adalah Call of Duty Black Ops 6. Dikembangkan oleh Treyarch dan Infinity Ward, game ini merupakan lanjuta waralaba Black Ops yang telah populer.
Salah satu yang cukup ditunggu-tunggu oleh penggemar game tembak-tembak ini adalah Zombies Mode. Karena seperti yang kita tahu, mode ini sempat menghilang di seri-seri sebelumnya hingga akhirnya kembali lagi di Black Ops 6.
4. Helldivers 2

Selanjutnya adalah Helldivers 2. Dikembangkan oleh Arrowhead Studios, game ini memberikan ciri khas tersendiri untuk para penggemar yang menyukai game tembak-tembak.
Keseruannya adalah terletak di mekanisme, yang mana kamu sebagai prajurit yang harus menghadapi berbagai monster di planet tertentu, mulai dari yang kecil hingga paling besar. Beberapa sinematik juga bakal ditampilkan jika kawanan monsternya datang, menambah tantangan sendiri untuk gamenya. For Democracy!
5. STALKER 2: Heart of Chornobyl

Berikutnya adalah STALKER 2: Heart of Chornobyl. Meski sempat adanya lika-liku dalam pengembangannya, game buatan GSC Game World ini akhirnya rilis pada tahun ini meski harus dicekal di Rusia.
Hampir sama seperti seri pertamanya, game ini kembali membawa First-person Shooter dengan nuansa survival-horror. Keunikannya terletak di dunia The Zone yang luas dan penuh misteri, serta kemunculan monster yang telah bermutasi dengan radiasi nuklir, menambah adrenalin tersendiri untuk memainkannya.
6. Strinova

Game Strinova cukup unik bagi kamu yang menyukai genre tembak-tembak. Dikembangkan oleh iDreamSky, game ini sajikan mekanisme berbeda dari game-game shooter lainnya. Setiap karakter di game tersebut punya kemampuan bernama stringify, yaitu berganti dari model 3D menjadi 2D dengan sistem taktis yang keren.
Ini dapat digunakan untuk menempel atau melintasi dinding, memanjat ke tempat tinggi untuk melihat pergerakan musuh, bahkan dapat menghindari serangan beruntun. Belum lagi Ultimate tiap karakter dapat membantu tim mencapai kemenangan, menjadikannya game yang seru dimainkan beramai-ramai.
7. Blood Strike

Kemudian ada Blood Strike yang telah rilis di platform PC via Steam tahun ini. Dikembangkan oleh NetEase Games, game ini memberikan nuansa unik shooter dengan karakter yang punya kemampuan unik.
Kemampuan ini menjadi tumpuan bagi pemain untuk mengeliminasi musuh dengan brutal. Belum lagi mode-mode yang tersedia di game dapat menjadi ajang para pemain untuk mengadu aim skill-nya, menjadikannya game yang dapat dimainkan di mana saja karena juga tersedia di platform mobile.
8. Gunsmith Simulator

Jika game lainnya mengajakmu beradu mekanik bersama pemain lainnya, Gunsmith Simulator punya gameplay yang cukup unik. Dikembangkan oleh GameHunters, game ini mengajakmu jadi pembuat senjata.
Beragam senjata dapat kamu buat, mulai dari SMG, LMG, Machine Gun, Assault Rifle, hingga paling terbaru adalah Grenade Launcher. Tak hanya membuat, kamu juga bisa menguji coba senjata rakitanmu dan flexing ke para pemain lainnya. Seru banget, kan?
9. Vampire Hunters

Jika game lainnya membuatmu berhadapan dengan manusia atau robot, Vampire Hunters mengajakmu jadi pemburu Vampir. Dikembangkan oleh Gamecraft Studios, game ini suguhkan mekanisme Roguelike-shooter di dalamnya.
Vampire Hunters membuat kalian membutuhkan banyak senjata untuk membasmi gerombolan Vampir, menumpuknya sebanyak mungkin untuk mendapat skor mumpuni. Dengan mekanisme seperti ini, game tembak-tembak ini bisa jadi pilihan untuk menghabiskan waktu luang.
10. Deadside

Dikembangkan oleh Bad Pixel dan didistribusikan oleh tinyBuild (Hello Neighbour), Deadside adalah game yang mengharuskanmu bertahan hidup di sebuah area luas.
Pada game ini, kamu dapat membangun base sebagus dan sebesar mungkin. Lalu, lakukan baku tembak ke base musuh untuk merebut jarahan mereka demi bertahan hidup. Kehadiran mode PvE dan PvP membuatmu dapat memilih bermain secara solo atau bersama teman-teman sepermainan.
Itulah dia ke-10 game Tembak-tembak terbaik 2024 yang bisa kamu mainin. Kira-kira game mana yang ingin kamu coba nih , Brott? Berikan komentarmu, yuk!
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Game Terbaik atau artikel lainnya dari Nadia Haudina. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.