Game Terbaru Silent Hill dan Hideo Kojima? Penjelasan tentang Proyek Game Abandoned

Game Abandoned Silent Hill Hideo Kojima

Setelah Konami membuat sebuah tweet melalui akun resmi Twitter, para gamer mulai membuat berbagai macam dugaan. Hal ini mengacu pada sebuah proyek game misterius yang diberi nama Abandoned. Diduga proyek game Abandoned adalah game terbaru untuk serial Silent Hill.

Benarkah demikian? Mari kita cari tahu bersama!

Proyek Game Misterius Abandoned Diduga Game Terbaru Silent Hill

Proyek game Abandoned pertama kali diumumkan melalui channel Youtube resmi Playstation yang di-upload pada 8 April 2021. Video tersebut menunjukkan awal pengembangan game Abandoned yang direkam langsung dari Playstation 5. Kalian bisa tonton video-nya di bawah ini.

Abandoned adalah proyek game yang dikembangkan oleh studio Blue Box Game Studios.

Informasi Lanjut

Video tersebut menceritakan seseorang (dalam hal ini player) yang tersesat di suatu hutan untuk mencari jalan keluar. Berdasarkan apa yang dikatakan oleh Narator, pemain diharuskan untuk survive atau bertahan hidup di tempat tersebut tanpa makanan, minuman dan juga petunjuk.

Pada game ini pemain akan menjadi orang yang dimangsa. Diduga, kamu akan menjadi target pemangsa oleh sekelompok orang gila yang membentuk komunitas cult yang sangat menyukai darah. Mereka akan melakukan apa saja dan jika pemain lengah itu akan menjadi akhir dari cerita.

Teori Proyek Abandoned Adalah Game Terbaru Silent Hill

Saat video tersebut rilis, banyak yang menduga bahwa proyek game Abandoned merupakan game terbaru dari Silent Hill. Dugaan mereka mengacu pada sekelompok komunitas cult yang dipenuhi orang gila dengan ajaran sesat. Tema tersebut memiliki kemiripan pada game Silent Hill 1 yang pada akhirnya mempengaruhi kota misterius tersebut sepanjang jalan cerita game.

Meskipun hal itu memiliki kemiripan, namun beberapa gamer kurang setuju dengan teori tersebut. Mereka menduga bahwa Abandoned adalah game baru dan ada kaitannya dengan studio Blue Box Game Studios.

Nama Studio Game Palsu

Dari informasi yang saya dapatkan dari beberapa forum, mereka menemukan petunjuk bahwa Blue Box Game Studios adalah nama palsu. Nama studio tersebut muncul secara tiba-tiba, tidak ada catatan sejarah game yang mereka buat sebelumnya ataupun informasi resmi lain terkait Blue Box Game Studio. Namun mereka mendapatkan kesempatan bahwa game Abandoned menjadi game eksklusif di Playstation 5.

Saat artikel ini dibuat (21/06). situs resmi Blue Box Game Studio hanya menunjukkan homepage saja. Hal ini menambah kecurigaan gamer bahwa studio game tersebut adalah palsu dan merupakan nama alias untuk studio aslinya. Kalian bisa mengunjungi situsnya di sini.

Ini Semua Pasti Ulah Hideo Kojima

Rasa curiga para gamer terhadap Blue Box Game Studios mengingatkan mereka dengan catatan sejarah ketika Metal Gear Solid 5 diumumkan. Jauh hari sebelum diungkap judul resminya, game tersebut diberi judul sebagai Phantom Pain yang dibuat oleh Moby Dick Studios.

Melalui video trailer, Phantom Pain menunjukkan scene misterius (saat itu) yang menceritakan sosok karakter di rumah sakit. Para gamer sempat menduga bahwa karakter yang ada pada trailer tersebut adalah Big Boss/Snake dari serial Metal Gear Solid.

Kemudian dilanjutkan dengan sebuah interview Geoff Keighley dengan boss studio Moby Dick bernama Joakim Morgen. Interview tersebut memberikan informasi terbaru mengenai proyek game mereka.

Lalu pada acara Game Developers Conference 2013, telah diungkap bahwa semua pengumuman tersebut adalah permainan dari Hideo Kojima. Dia mengumumkan bahwa Metal Gear Solid 5 sedang dikembangkan menggunakan Fox Engine yang telah dipraktekkan melalui video interview di atas.

Setelah kejadian tersebut, para gamer jadi sensitif tekait dengan proyek game misterius dan selalu menghubungkannya dengan tipu muslihat dari Hideo Kojima.

Kaitan Proyek Game Abandoned dengan Hideo Kojima

Kecurigaan para gamer bukanlah perasaan paranoid mereka saja. Mereka menemukan bahwa nama Direktur Hasan Kahraman merupakan surname dari Hideo Kojima dalam bahasa Turki. Hal ini pernah terjadi sebelumnya dengan nama boss Moby Dick Studios, yaitu Joakim Morgen. Joakim sendiri adalah nama plesetan dari Kojima.

Bukan hanya itu saja, nama akun Twitter Blue Box Game Studios adalah BBGameStudios. Kata BB sendiri memiliki kemiripan atau bahkan mengacu pada Bridge Baby, bayi tabung yang menjadi peran penting dalam game Death Stranding.

Masih kurang? Kata Box sendiri sudah menjadi referensi untuk game Metal Gear Solid yang dibuat oleh Hideo Kojima sepanjang jejak karirnya dalam industri game.

Dengan semua petunjuk tersebut, pihak Blue Box Game Studios memberikan pernyataan resmi bahwa mereka tidak ada kaitannya dengan Silent Hill ataupun Hideo Kojima. Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.

Kami ingin jujur. Kami tidak ada hubungannya dengan Konami. Silent Hill adalah milik Konami. Kami tidak punya relasinya dengan Hideo Kojima. Bukan niat kami untuk menggodai kalian atas nama Silent Hill. Kami mohon maaf atas masalah ini.

Entah mereka jujur atau tidak, mari kita tunggu saja informasi resmi dari proyek Abandoned yang dibuat oleh Blue Box Game Studios. Pihak dari mereka berencana akan mengumumkan informasi baru terkait game ini pada 25 Juni 2021.

https://twitter.com/BBGameStudios/status/1406588767184592898?s=20

Itulah informasi hasil penelusuran saya mengenai proyek game Abandoned yang diduga adalah game terbaru Silent Hill dan ada kaitannya dengan Hideo Kojima. Apakah Abandoned menjadi game horror realisasi Hideo Kojima setelah proyek P.T. atau Silent Hills dibatalkan? Mari kita tunggu informasi selanjutnya apakah semua teori di atas benar atau tidak pada 25 Juni ini.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Abandoned, Silent Hill, Hideo Kojima atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version