Game Uma Musume Pretty Derby memang merupakan salah satu game mobile paling populer sejak game ini rilis. Saat ini, game gadis kuda tersebut telah melewati ulang tahun ke-2 mereka pada Februari 2023 lalu.
Menariknya, event yang diselenggarakan pada saat ulang tahun tersebut begitu kuat dan membuat Cygames, perusahaan dibalik game ini meraup keuntungan yang sangat luar biasa. Terhitung sejak Maret 2023, Total keuntungan Uma Musume selama ini melebihi 2 Milyar US Dollar.
Game Uma Musume Pretty Derby Raup Pendapatan Hingga 55 Juta US Dollar dalam 2 Minggu
Uma Musume Pretty Derby rilis untuk platform mobile pada bulan Februari 2021 dan versi PC pada Maret 2021. Game ini memiliki sistem yang unik dengan grafik 3D berkualitas tinggi untuk kelas game mobile.
Selain itu, dengan Desain karakter yang menarik dan pengisi suara yang populer, game ini semakin mendapat kepopuleran. Pemain menjadi pelatih dan dapat melatih para gadis kuda untuk memenangkan pertandingan balapan.
Dilansir dari Sensor Tower, Uma Musume Pretty Derby memiliki pendapatan kumulatif secara global sebesar 2 Milyar US Dollar dari bulan Februari 2021 hingga Maret 2023. Menariknya, 95% dari pendapatan tersebut berasal dari Jepang.
Game ini juga rilis dalam versi lain yaitu versi untuk region Korea Selatan dan juga Taiwan pada bulan Juni 2022 lalu. Namun total pendapatan dari kedua versi tersebut dalam durasi yang sama hanya 3,3% di Korea Selatan dan 1% di Taiwan.
Game ini juga meraup pendapatan sebesar 55 Juta US Dollar di Jepang saja selama 2 minggu setelah peluncuran event ulang tahun. Selain itu, game ini juga menduduki peringkat pertama untuk kategori game dengan pendapatan terbesar pada bulan Maret 2023.
Duduki Posisi Pertama di App Store
Event Ulang Tahun tersebut dimulai dalam 2 tahap dimana tahap pertama dimulai pada tanggal 14 Februari 2023. Tahap kedua kemudian dimulai pada tanggal 24 Februari 2023 dan memberikan dampak yang sangat besar
Berdasarkan data Sensor Tower, game ini menduduki peringkat 15 pada Top earning ranking di App Store Jepang sehari sebelum event tahap dua dimulai. Kemudian game ini menduduki peringkat pertama keesokan harinya ketika event telah diluncurkan.
Dan momentum tersebut dipertahankan hingga bulan maret dimana Uma Musume Pretty Derby menduduki peringkat pertama selama 12 hari berturut turut. Game ini sempat turun ke posisi 2 pada tanggal 8 dan 9 Maret namun kembali menduduki posisi pertama setelah itu.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com