Gamers Days Out, sebuah event buat para gamer lokal khususnya yang berada di Yogyakarta dan sekitarnya. Event ini terselenggara berkat kerja sama pihak Gamer Village dan publisher seperti Garena dan Megaxus serta didukung oleh vendor-vendor peripheral gaming yang terkenal.
Gamers Days Out diadakan selama 4 week, di mana week 1 (17-18 Februari 2018) adalah turnamen game-game keluaran Megaxus yaitu CS: Online, Ayodance dan Closer Online.Total peserta yang ikut serta dalam acara ini adalah 10 tim untuk kompetisi CS: Online dengan total hadiah (Rp.3.500.000,- + MI-Cash senilai 1.500.000), 25 orang peserta AyoDance yang memperebutkan hadiah (Rp.700.000,- + MI-Cash senilai 300.000), serta 12 orang peserta Closer Online yang memperebutkan hadiah (Rp.900.000,- + MI-Cash 300.000).
Event ini sendiri diselenggarakan untuk mengapreasisasi gamer lokal dan juga agar para gamer memiliki tempat yang cocok untuk bermain game tersebut, “Acara ini kami adakan untuk mengapresiasi gamer-gamer lokal khususnya yang berada di Yogyakarta. Harapan kami adalah membentuk komunitas e-sport yang solid dan mempersatukan para gamer tersebut di satu tempat sehingga mereka dapat mengembangkan bakat-bakat gaming yang mereka miliki.” kata Rico selaku panitia penyelenggara Gamers Days Out.
Menjadi pembuka sebuah event besar, Gamers Day Out week 1 cukup ramai didatangi para gamers di Yogyakarta. Gamer dari berbagai kalangan sangat antusias mengikuti acara ini. “Acaranya asyik, semoga diadakan lagi tahun depan.” ujar salah satu peserta.
Gamers Days Out akan berlangsung 4 week hingga 11 Maret 2018. Bagi kamu yang tidak mengikuti week pertama, jangan khawatir karena week 2 akan ada turnamen game besutan Garena (LOL, AOV, Point Blank, dan FIFA Online), lalu week 3 adalah turnamen Mobile Legends (Telkomsel) serta week 4 adalah turnamen Mobile Legends (Unipin).