Dibalik kesuksesannya menciptakan franchise Gears of War untuk Microsoft dan Xbox, Cliff Bleszinski saat ini sedang berada pada satu titik terendah dalam karirnya sebagai developer game. Keluarnya Cliff dari Epic Games demi mendirikan studio baru yang ia namai Boss Key Production resmi telah menjadi satu antiklimaks yang luar biasa bagi dirinya. Untuk menyegarkan ingatan kalian kembali, studio yang sudah Cliff dirikan selama 4 tahun tersebut sekarang telah resmi gulung tikar.
Buruknya hasil penjualan game Lawbreaker, dan Radical Heights telah menjadi faktor utama yang menyebabkan Cliff terpaksa menutup operasi pengembangan game di studionya. Alhasil, ia ingin vakum sejenak dari dunia industri game demi mencari secerca inspirasi dan harapan sekaligus mengintrospeksi diri ketika hendak kembali.
Namun, bisa saja Cliff sekarang memutuskan untuk betul-betul berhenti berkecimpung di dunia video game. Komentar balasan Cliff baru-baru ini di Twitter dengan yang bernada emosional seperti di bawah adalah satu alasan utama.
I paid my employees, their 401ks, and their health care – even months after the studio folded. So they could care for their families.
I didn’t take a salary myself for two years.
I get you’re sad, but god, this kinda shit is another reason I am NEVER making another game. https://t.co/RtS7l5WcAl
— Cliff Bleszinski (@therealcliffyb) November 15, 2018
Cliff Bleszinski merespon sebuah postingan Twitter dari satu netizen bahwa ia sudah mengeluarkan banyak uang untuk membiayai kehidupan para karyawan-karyawannya. Bahkan, ia mengaku sama sekali tak sempat mengambil hak pemasukan untuk Cliff sendiri selama 2 tahun. Cliff mengerti bahwa orang yang diresponnya ini sedih, tapi hal tersebut juga telah membuatnya kecewa hingga berniat untuk tidak pernah lagi menciptakan game baru.
Postingan asli dari orang yang direspon Cliff tersebut sudah resmi dihapus. Namun, kurang lebih orang ini mengatakan kepadanya bahwa uang yang sudah diberikan fans untuk mereka (Cliff dan Boss key Production) sangatlah sia-sia, dan menyesalkan tindakan Boss Key Production yang tidak mau memberikan refund kepada para pemain.
Ketika pihak Gamesindustry.biz menanyakan maksud respon dari twit Cliff kepada orang ini, ia resmi mengatakan bahwa dirinya telah selesai dan sudah tak mau lagi terlibat di dunia video game.
Apakah ini benar-benar merupakan akhir kiprah Cliff Bleszinski di industri video game, atau hanyalah sebuah bentuk emosi sesaat ? Yang jelas apapun keputusan beliau, kami tetap mengharapkan yang terbaik untuk kehidupan Cliff beserta dengan keluarganya.
Jangan lewatkan untuk membaca informasi lain terkait tentang game Lawbreakers dan juga cerita-cerita menarik lainnya seputar dunia video game dari Ido Limando.
Sumber: Gamesindustry.biz