Garena AOV Taiwan Umumkan Projek Sword Art Online X Arena of Valor!

thumb 1920 656740

Makin heboh sudah dunia persilatan, bukan silat dalam artian harfiah loh brott maksud kami hehehe

Apa yang bikin heboh? Crossover antara SAO (Sword Art Online) dengan AOV yang akan melakukan kerjasama pada tahun ini nampaknya akan terwujud. Akun Facebook official Garena AOV Taiwan beberapa waktu yang lalu pada 30 Desember 2018 telah merilis sebuah postingan yang menggambarkan Alice sedang membawa pedang yang mirip dengan milik Kirito SAO pada Animenya.

Postingan Official Facebook Garena AOV Taiwan

Dalam postingan tersebut mengisyaratkan bahwa akan ada Event yang berhubungan dengan dua pedang Kirito tersebut, memanglah belum ada kejelasan tentang seperti apa nantinya Event ini brott, tetapi jika kita lihat berdasarkan Event-event AOV sebelumnya, mungkin kita akan diberikan sebuah Quest harian yang berupa mengumpulkan Item atau berupa Box yang bisa dibuka dan berisikan hadiah yang random.


Tetapi sebelum kita berbicara hal yang belum jelas terlalu dalam alangkah baiknya kita lihat dulu, apakah benar ini pedang milik Kirito SAO brott.

Sword Art Online Anime Preview
Gambar Instagram: @aovplayer

Jika kita bandingkan dengan pedang yang dibawa oleh Alice, nampaknya memanglah ada kemiripan antara keduanya brott, pedang hitam pekat dan pedang berwarna biru ini juga dibawa oleh Kirito pada cuplikan gambar Anime diatas, dan menurut kami projek Crossover ini berjalan beriringan setelah AOV secara resmi rilis server di Jepang. Jadi bukanlah suatu kebetulan menurut kami, dimana kita juga tahu Tencent memang sangat baik dalam urusan Pasar gaming.

Bagaimana menurut kalian? sangat mirip bukan?

Kejutan demi kejutan dihadirkan di 2019 ini, Setelah Aquaman berhasil bocor di Internet beberapa waktu yang lalu tidak membuat Tencent kehabisan ide dalam upaya membuat para Challangers bahagia dengan serangkaian Projek dan Crossover. Dengan nanti resminya SAO kedalam game Arena of Valor secara otomatis menambah Lisensi pada AOV brott. Dimana kita juga tahu bahwa efek dari Lisensi dapat meningkatkan banyak peluang pada Developer itu sendiri, jadi bukanlah suatu kerugian jika suatu Developer melakukan sebuah projek yang melibatkan dua pihak demi mencapai sebuah keuntungan.

 

Sekian! Salam Moba Analog!


Baca juga Artikel dan Berita menarik lainya seputar Tech dan Game dari Mohammad Abdul Fatah

Exit mobile version