Masih ingat game Snake yang dulu seakan menjadi game wajib yang hadir di handphone-handphone nokia jadul hingga berwarna? Game yang mengharuskanmu memakan buah/biji/titik/dll untuk memperpanjang ularmu dan mendapatkan skor tinggi ini mungkin menjadi salah satu game yang jarang ditamatkan oleh banyak pemain. Dan ternyata game klasik ini kini mendapatkan remastered oleh Google. Namun bukan untuk konsol baru Google yaitu Stadia, kamu hanya cukup mengakses Google Maps di smartphone android dan iOS-mu.
Dalam rangka menyambut April Mop tahun 2019 ini, Google pun memberikan candaan barunya lewat Google Maps, dimana kamu tinggal masuk ke aplikasinya, mengklik tombol yang ada di pojok atas-kiri maps dimana kamu akan menemukan pilihan baru yaitu “Play Snake” . Namun meskipun nama gamenya Snake, dalam versi Google Maps ini si karakter utama “ular” absen dan digantikan dengan bis atau kereta yang menjadi ciri khas dari tiap daerah yang dijadikan map yang dapat dipilih dari 6 kota yang ada.
Grafik yang dibawa sendiri adalah 8-bit layaknya game di handphone jadul jaman dahulu. Menurut info, easter egg Snake ini dapat dimainkan oleh para pengguna sampai seminggu kedepan. Untuk kamu yang mengakses dari komputer/laptop mungkin memang tidak dapat mengakses versi April Mop, namun kamu dapat mencari dengan kata kunci “Google Snake” dan kamu akan mendapati game ini di pencarian yang dapat kamu mainkan meskipun gamenya sendiri berbeda dari versi April Mop-nya.
Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang android atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A.