Grounded hadirkan update baru Burung Gagak sebagai predator baru!

12349878

Sama dengan janji mereka beberapa saat yang lalu, Obsidian akhirnya merilis sebuah update baru untuk game survival yang cukup terkenal sekarang ini “Grounded”. Game buatan Obsidian ini akhirnya merilis sebuah content baru yaitu Burung Gagak. Ya, jika sebelumnya kalian harus bertahan hidup melawan laba – laba dan serangga lainnya, sekarang ini pemain juga harus bertahan di dalam game dari serangan burung gagak.


Update tersebut juga menghadirkan fitur Daily Quest kedalam Grounded. Selain itu, akan ada beberapa Perks, Tweak, dan mutasi baru yang bisa di akses oleh karakter mu kedepannya. Selain itu, pemain juga akan mendapatkan tambahan bangunan dan perabotan baru dalam game yang memiliki berbagai fungsi baru untuk meningkatkan hal yang bisa dilakukan oleh para pemainnya.


Selain itu, developer menganggap bahwa sistem attack dari Laba – laba sangatlah mudah dan akhirnya memberikan attack pattern baru kepada laba – laba agar pemain lebih merasa tertantang melawan laba – laba tersebut. Jika kalian ingin membaca secara detail konten baru yang diberikan oleh Obsidian kedepannya kalian bisa mengarah ke website resminya.

Grounded bisa dimainkan di Steam untuk PC dan Xbox.


Baca lagi artikel menarik lainnya dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game Mobile! Tertarik melakukan kerjasama? Kontak kita di Author@Gamebrott.com

Exit mobile version