Hacknet Deluxe Edition Kini Gratis Permanen dalam Waktu Terbatas

maxresdefault 3 1
Klaim sebelum terlambat.

Jika menurutmu impian menjadi hacker telah terealisasikan di Watch Dogs buatan Ubisoft, mungkin kamu perlu mencoba Hacknet yang simulasikan proses hacking dengan lebih realistis. Membuatmu seolah menjadi hacker sungguhan yang mungkin selama ini kamu anggap keren. Kabar baiknya, kini kamu bisa memainkan gamenya secara cuma-cuma.

Setelah minggu lalu sempat gratiskan Galactic Civilizations II, hari ini Humble Bundle kembali gratiskan jajaran gamenya. Adalah game simulasi hacking, Hacknet Deluxe Edition yang dipilih oleh Humble Bundle untuk bisa kamu nikmati dengan percuma. Seperti biasa, kamu hanya perlu mengunjungi link berikut, klik add to cart, klik checkout, view my e-mail, dan reveal Steam code untuk mengklaimnya di Steam.



Bagi kamu yang belum tahu, Hacknet merupakan game simulasi hacking semi-realistis yang mungkinkanmu untuk menjadi seorang hacker sungguhan. Kamu akan berperan sebagai hacker yang berusaha melindungi Hacknet OS, karya seorang hacker pencipta sistem sekuriti paling hebat di dunia bernama Bit agar tidak jatuh ke tangan yang salah setelah ia meninggal dunia. Perjalananmu akan dilalui berbagai rintangan seperti penjebolan firewall, dan masalah umum yang dihadapi oleh hacker.

Tidak seperti hacking layaknya film-film Hollywood pada umumnya, dalam game ini kamu akan menggunakan cara lama yakni command prompt dengan beberapa command berdasarkan sistem operasi UNIX sungguhan. Mampukah kamu melindungi Hacknet OS?

Exit mobile version