Fantastis, bombastis, penuh kegilaan, ketiga hal tersebut merupakan satu kesatuan yang mampu merepresentasikan franchise Just Cause. Hadir sebagai game ikonik yang suguhkan beragam aksi gila, franchise racikan Avalanche Studios ini mampu meraih banyak feedback positif di setiap rilis serinya.
Kini perjalanan Rico Rodriguez akhirnya akan memasuki seri keempatnya dalam Just Cause 4, dijanjikan suguhkan beragam hal yang lebih gila dibanding ketiga prequelnya, seri kali ini mampu menjadi salah satu game paling dinanti di tahun ini. Tengah malam tadi, akhirnya Square Enix di ajang E3 telah merilis trailer gameplay yang menampilkan banyak keunggulan dari Just Cause 4. Dalam trailer bedurasi 3,5 menit tersebut, selain memperlihatkan grafis yang jauh lebih menawan, akan ada banyak hal yang disuguhkan dalam Just Cause 4, seperti gameplay action yang lebih gila, gadget yang lebih futuristik, hingga bencana alam seperti tornado yang akan berpengaruh dalam gameplay.
https://www.youtube.com/watch?v=JFGYy72viKo
Just Cause 4 sendiri rencananya akan dirilis pada 4 Desember 2018 mendatang, untuk PC, Playstation4, & Xbox One. Absolutely madness.