Microsoft Flight Simulator sepertinya akan menjadi game simulasi pesawat terbang yang begitu ambisius. Bagaimana tidak, hampir semua bandara yang ada di seluruh belahan dunia akan tersedia dalam game tersebut ditambah dengan visual yang ciamik serta fitur-fitur menarik lainnya. Dan kali ini ada kabar menarik seputar game yang mengajak kamu sejenak menjadi seorang Pilot pesawat terbang.
Seperti yang dilansir dari PCGamesn, melalui video bertajuk “Feature Discovery Series Episode 7: Multiplayer” mencoba untuk memperkenalkan fitur yang begitu menarik, yaitu multiplayer. Pada umumnya game yang berfokus pada simulasi sangat jarang terdengar menghadirkan mode multiplayer, namun Microsoft Flight Simulator lebih percaya diri dengan mode yang satu ini karena mereka sudah menyiapkan berbagai hal yang menarik. Dalam video tersebut mereka menjelaskan bahwa pemain dapat ‘mengudara’ bersama dengan Pilot ‘asli’ yang tengah mengudara pada saat itu juga.
Memanfaatkan teknologi cloud computing besutan Microsoft, yaitu Azure, mereka mampu menghadirkan One Shared World. Istilah tersebut digunakan untuk merepresentasikan kondisi dunia yang ada di dunia nyata ke dalam Microsoft Flight Simulator, jadi bisa dibayangkan dunia nyata kini hadir dalam video game dengan kondisi yang real time. Pemain tak perlu repot mengatur konfigurasi atau join lobby/room saat ingin mencoba mode multiplayer. Dengan mengikuti protokol yang ada serta lalu lintas udara yang sedang berlangsung di dunia nyata, kamu bisa mengudara dengan Pilot ‘beneran’ yang sedang terbang pada saat itu juga. Meskipun begitu, kamu juga bisa membuat grup jika ingin bermain bersama teman dengan bebas tanpa memperhatikan peraturan yang ada. Kamu dapat mengatur lalu lintas udara sesuai real time atau tidak, cuaca yang real time atau tidak dan semuanya bisa kamu atur sesuai dengan keinginan termasuk pesawat yang ingin kamu kendarai.
Benar-benar ambisius memang game yang satu ini ya brott, kehadiran bandara di seluruh penjuru dunia aja udah bikin garuk kepala, kali ini mereka mengumumkan hadirnya mode multiplayer. Kira-kira berapa ya size dari game ini brott ? siapkah hardware ‘kentang’ kamu melahap game simulasi yang satu ini ?
Sumber: PCGamesn
Mau baca artikel seputar video game hingga informasi menarik lainnya segera kunjungi tulisan dari Happy