Mereka terpaksa menundanya.
Muncul dengan demo yang tak membuat para fans terkesima karena tampilan visualnya tak representasikan Xbox Series X. Halo Infinite menjadi bahan cemoohan di internet karena segala kekurangan yang dipamerkan. Meskipun di sisi lain, Digital Foundry telah menjelaskan bagaimana teknik yang dilakukan developer merupakan teknik yang tergolong mahal.
Sebelumnya, 343 Industries sendiri masih merencanakan gamenya untuk dirilis tahun ini bersamaan dengan kehadiran Xbox Series X. Sayangnya, pengembangan gamenya sepertinya akan memakan waktu yang lebih lama.
Hal ini karena beberapa alasan yang tak bisa mereka ungkapkan. Head Studio-nya, Chris Lee menjelaskan bahwa penundaan tersebut disebabkan karena mereka ingin hadirkan Halo Infinite sesuai visi mereka. Lebih detil, ia menambahkan bahwa mereka saat ini tengah berjuang untuk rampungkan gamenya dengan beberapa kendala yang ada, termasuk bagaimana mereka harus mengerjakannya saat pandemi COVID-19 yang tengah terjadi.
Lee melanjutkan bahwa dengan kondisi yang ada saat ini, tim mereka tak mampu merampungkan gamenya untuk rilis musim liburan atau akhir tahun ini. Waktu tambahan tersebut akan beri pekerjaaan yang mereka butuhkan untuk hadirkan salah satu game ambisius Halo dengan kualitas yang diinginkan para fans.
Halo Infinite sebelumnya direncanakan untuk hadir bersama Xbox Series X saat musim liburan atau akhir tahun nanti. Namun 343 Industries terpaksa menundanya tahun depan karena keadaan dan beberapa masalah yang tak ingin mereka sebutkan.
Baca lebih lanjut tentang Halo: Infinite, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com