Akhirnya Terkuak, Ini Harga dan Spesifikasi AMD Ryzen 9000 Series!

Spesifikasi Amd Ryzen 9000 Series

Setelah sekian lama mendapat bocoran di sana-sini, akhirnya kami berhasil mendapatkan informasi terbaru seputar harga berikut dengan spesifikasi AMD Ryzen 9000 Series. Sehebat apakah spesifikasi yang dibawa prosesor terbaru kubu merah tersebut?

Gimana Spesifikasi AMD Ryzen 9000 Series?

Ternyata membawa spesifikasi yang lumayan ada peningkatan?

Sebelumnya, kami telah mendapat informasi di mana AMD telah memastikan bahwa prosesor terbarunya akan meluncur pada akhir bulan Juli ini. Di mana setidaknya ada empat prosesor generasi terbaru, yang bakal melanjutkan perjalanan socket AM5.

Keempat prosesor anyar dari AMD tersebut di antaranya adalah Ryzen 5 9600X, Ryzen 7 9700X, Ryzen 9 9900X, dan Ryzen 9 9950X. Untuk spesifikasi AMD Ryzen 9000 Series tersebut adalah sebagai berikut:

AMD setia dengan konfigurasi core, thread, dan cache yang kurang lebih sama

Melanjutkan informasi dari postingan sebelumnya, keempat prosesor anyar kubu merah tersebut membawa L3 Cache yang cukup besar, mulai dari kisaran 38MB sampai dengan 80MB. Sama halnya konsumsi daya yang dibutuhkan oleh prosesor tersebut, yang terlihat ada di kisaran 65W sampai 170W untuk varian tertingginya.

Selain itu, dari gambar di atas terlihat bahwa tampaknya AMD masih setia mengusung konfigurasi core dan thread yang sama dengan generasi sebelumnya. Di mana hal tersebut terlihat jelas pada 6 core dan 12 thread pada prosesor 9600X, dan prosesor lainnya.

Berapa Harga AMD Ryzen 9000 Series?

Harganya yang tak terpaut jauh dari generasi sebelumnya?

Berdasarkan temuan Wccftech, diketahui bahwa untuk harga AMD Ryzen 9000 Series tersebut berada di kisaran 5 Jutaan Rupiah sampai dengan 10 Jutaan Rupiah untuk seri tertingginya.

Kalian bisa merujuk pada tabel di bawah untuk harga lengkapnya:

Gimana menurut kalian, brott? Apakah setelah kalian mengetahui harganya kalian menjadi tertarik untuk menabung dan membeli prosesor terbaru dari kubu merah AMD ini?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version