Harga Sejumlah GPU Milik AMD dan NVIDIA Dilaporkan Meningkat Lagi Secara Lebih Tinggi

Amd Radeon Rx 6000 Series Big Navi Gpu Graphics Card 1

Beberapa bulan ke belakang hingga saat ini, harga sejumlah GPU terbaru dari AMD maupun NVIDIA mungkin terbilang masih dalam harga yang cukup tinggi. Tak hanya pada seri terbaru saja yang terkena dampaknya, GPU lawas seperti GTX 10 series, juga Radeon RX 500 series pun terkena imbas yang sama dan menyebabkan tingginya harga jual pada GPU tersebut.

Meski pada pertengahan Juli dan juga pada bulan Agustus sempat mengalami penurunan harga, kini sepertinya harga kedua GPU teranyar milik AMD dan NVIDIA kembali naik lebih tinggi dari yang diperkirakan.

Sumber: 3Dcenter

Berdasarkan data dari 3DCenter(via: Videocardz), harga GPU teranyar milik AMD dan NVIDIA di negara Jerman dan Austria tengah menghadapi kembali peningkatan harga yang lebih tinggi dibandingkan beberapa sebelumnya.

Karena tercatat, pada akhir bulan Oktober kemarin harga pada Radeon RX 6800 sempat menyalip harga Radeon RX 6900XT, dan Radeon RX 6800XT. Yakni mulai dari 1499 euro hingga 1709 euro atau sekitar 24 juta rupiah untuk Radeon RX 6800, sedangkan harga terendah Radeon RX 6800XT, RX 6900XT mulai dari 1349 dan 1399 euro atau sekitar 22 juta rupiah.

Sumber: Videocardz

Berbeda dengan AMD, walau peningkatan harga pada GPU RTX 30 series terbilang cukup tinggi. Sejumlah GPU seperti RTX 3060, RTX 3070, dan 3080 belum mampu menyalip harga RTX 3090 yang kini berkisar di 2699 Euro atau sekitar 44 juta rupiah.

Perlu diingat harga tersebut merupakan harga di negara Jerman dan Austria saja, karena ada kemungkinan kumpulan harga di atas akan berbeda di Indonesia.


Baca lebih lanjut tentang AMD, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, Daffa Dhiya. 

For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version