Kabar baik untuk fans berat Harry Potter! Sang pengembang Jam City baru saja mengumumkan bahwa game baru mereka yaitu, Harry Potter Hogwarts Msytery, kini sudah tersedia untuk platfrom android. Sebelumnya, sang pengembang hanya memberikan soft launch untuk game ini, sehingga hanya akan tersedia di beberapa negara saja, namun untuk saat ini game ini sudah kamu mainkan dengan mendownloadnya melalui Google Play Store Indonesia.
Source : Wizarding World Official Youtube Channel
Game ini akan mengambil setting pada masa dimana Harry Potter belum lahir, jadi kamu akan menjumpai murid-murid seperti Nymphadora Tonks dan Bill Weasley, serta dapat berinteraksi dengan pengajar-pengajar di Hogwarts seperti, Hagrid, Profesor Snape dan Profesor McGonagall. Sang pengembang menyebutkan tujuan diciptakannya game ini adalah agar para pemainnya dapat merasakan pengalaman menjadi siswa hogwarts, dimana kamu bisa, belajar berbagai mantra sihir, menghadiri kelas, menjelajahi dunia Harry Potter, serta bertarung dalam duel sihir dengan siswa lain. Kamu dapat menciptakan karakter mu sendiri, serta bebas memilih dari 4 House yang ada di Hogwarts.
Tentunya dengan dirilisnya game ini, menjadi sebuah kabar gembira bagi para Potterhead, sebutan untuk para fans berat Harry Potter. Mari kita tunggu apakah game yang satu ini bisa menarik perhatian orang-orang diluar fans dari franchise Harry Potter.