Honor Magic 2, Si “Pesaing” Mi Mix 3 Dari Honor

honor magic 2 waifu2x photo noise3 scale tta 1

Huawei nampaknya tidak ingin melepaskan pangsa pasar Smartphone di akhir 2018 ini, karena melalui sub brand mereka yaitu Honor mereka secara resmi memperkenalkan produk Smartphone mereka yaitu Honor Magic 2, Honor sendiri memperkenalkan produk ini pada 31 Okteber lalu yang bertempat di Beijing. Smartphone ini sendiri memiliki terkonologi kekinian yaitu berupa slider pada kamera depanya sehingga memungkinkan layar depan full screen display seperti Mi Mix 3 dan Oppo Find X.

Honor Magic 2 sendiri adalah smartphone yang ditenagai oleh procecor Hisilicon Kirin 980 yang mana merupakan procecor buatan dari Huawei yang paling unggul karena menggunakan fabrikasi 7 nm FinFET. Hisilicon kirin 980 sendiri adalah procecor kelas wahid buatan karena merupakan teknologi tercanggih dari Huawei yang juga dipakai pada Seri Huawei Mate 20.  Layar Honor sendiri menggunakan layar bertipe Amolde dengan screen size 6.3 Inch dengan resolusi FullHD+ dan ditenagai oleh baterai sebesar 3500 mAh dengan teknologi Fast Charging milik Huawei yang super cepat.

Varian dari Smartphone ini ada 4 yaitu varian 6/128, 8/128, 8/256, dan varian paling mahal 8/512. Untuk harganya di China sendiri untuk tiap varian berbeda, harga untuk 6/128 itu 3799 Yuan atau sekitar Rp.8.0875.501, varian 8/128 adalah 4299 Yuan atau sekitar Rp.9.151.926, varian 8/256 itu 4799 Yuan atau Rp.10.216.351 dan yang termahal adalah Varian 8/512 yaitu 5799 Yuan atau sekitar Rp.12.345.201.

Saat ini belum ada kabar bahwa Honor akan membawa ke Indonesia secara resmi Honor Magic 2 ini. Namun ada kemungkinan Honor akan membawanya mengingat Honor 10 saja masuk ke Indonesia. So tunggu aja brott kabar terbarunya dan apakah sesuai dengan ekspektasi kalian dan mungkin juga bisa menjadi saingan bagi Mi Mix 3.

*Dirangkum dari berbagai sumber

Exit mobile version