Tampaknya makin ramai saja pasar smartphone saat ini, karena HP V25 besutan brand Realme siap diluncurkan. Realme katakan bahwa ponsel teranyarnya ini akan bawa Qualcomm Snapdragon 6 Series yang dikatakan cocok untuk zaman now. Tentu saja, tidak lupa kami akan berikanmu satu dua spesifikasi yang mengudara beberapa waktu lalu untukmu.
Realme V25 Dibekali Snapdragon 6 Series
Perputaran roda dunia teknologi tampaknya tak bisa diremehkan, terutama bila kita sudah berbicara mengenai HP, karena selalu ada yang baru. Sama halnya dengan salah satu brand, Realme, yang sebelumnya rencanakan Realme 9 Pro+ Free Fire Edition, kini mulai gencar dengan ponsel lainnya.
Nama ponsel teranyar dari Realme ialah V25, yang dikatakan bawa Qualcomm Snapdragon 6 Series yang cukup relevan dengan zaman now. Kembali sasar mid-level, HP terbaru besutan ini dikabarkan telah melewati sertifikasi TENAA dengan nomor seri RMX3475. Meski demikian, masih belum jelas terkait peluncuran ponsel tersebut di tanah air.
Berbicara spesifikasi, Realme tampak cukup percaya diri dengan layar sebesar 6.58” FHD+, diperkuat Snapdragon 6 Series, dan baterai sebesar 4.880mAh. Selain itu, V25 dikabarkan bakal meluncur dalam beberapa varian, yaitu RAM 6GB/8GB/12GB dengan penyimpanan internal 128GB/256GB.
Tidak lupa refresh rate yang sesuai dengan zaman now, yaitu 90Hz atau bahkan 120Hz. Dan dibekali dengan kamera sebesar 64MP+2MP+2MP di bagian belakang, dan 16MP di bagian depan. Sistem operasi Android 12 dan Realme UI 3.0 kemungkinan akan lengkapi eksistensi HP besutan Realme ini.
Realme V25 yang merupakan penerus resmi dari V15 ini dipercaya sang brand untuk penuhi ekspektasi generasi zaman now. Berbicara mengenai warna yang tersedia, brand ini masih belum buka-bukaan mengenai ketersediaan warna yang bisa saja berbeda-beda.
Kehadiran HP mid-level ini tampaknya tengah dipersiapkan Realme untuk menyegarkan jajaran produknya yang mulai tak relevan. Buatmu yang tertarik untuk memilikinya, sayangnya kami masih belum mendapati kabar terkait peluncuran ponsel teranyar brand ini.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com