Huawei Kembali Menjadi Raja Di DXOMark Melalui Mate 30 Pro 5G

huawei mate pro 5g

DXOMark baru-baru ini merilis sebuah hasil test uji kamera dari smartphone keluaran Huawei, yaitu Huwei Mate 30 Pro 5G. Melalui hasil test tersebut, kamera dari Huawei Mate 30 Pro 5G mendapatkan skor sebesar 123. Dengan mendapatkan skor ini tentu saja membuat Huawei kembali menjadi nomor 1 diantara semua skor yang pernah dicapai Huawei.

Seperti biasa, Huawei selalu memberikan hasil terbaik pada kamera untuk ponsel-ponsel flagship miliknya. Ponsel Huawei sebelumnya, mate 30 Pro juga mendapatkan hasil tertinggi, yaitu sebesar 121. Namun, Xiaomi, melalui smartphone keluaran miliknya, yaitu Mi CC 9 Pro bisa menyusul skor dari ponsel keluaran Huawei tersebut. Pada Xiaomi Mi CC 9 Pro, mereka juga mendapatkan skor yang sama yaitu sebesar 121.

Skor dari Huawei ini, dibagi menjadi beberapa jenis. Pada hasil test yang dilakukan DXOMark, Huawei Mate 30 Pro 5G dinilai bisa menunjukkan tingkat detail yang tinggi dan serta akurasi pengambilan gambar yang juga tinggi hampir disebagian besar kondisi saat diuji. Smartphone ini juga sukses mendapatkan warna gambar yang bagus daat digunakan untuk mengambil gambar outdor,  dan minim noise.

Bokeh dari smartphone ini mendapatkan  skor sebesar 75, dengan begitu akan mendapatkan akurasi yang mendalam dan dynamic range yang bagus. Zoom dari Huawei Mate 30 Pro 5G mendapatkan skor 98, itu menandakan jika smartphone ini akan menghasilkan gambar yang sangat bagus dan tak akan pecah, sekalipun jika itu sudah di zoom.

Untuk video, Huawei Mate 30 Pro 5G juga mendapatkan skor yang bagus. Secara skor, video dari Mate 30 Pro 5G juga memiliki stabilitas yang bagus. Untuk lebih detailnya, kamu bisa membacanya melalui website milik DXOMark atau klik disini.

 

Sumber : DXOMark


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version