Hyper Scape Tambahkan Takeshi’s Team Deathmatch Sebagai Event Terbatas

Hyp Takeshitdm Keyart 2510226012cf7d710b13.64744673
Dengan kosmetik tematis tentunya.

Hyper Scape, berapa banyak dari kalian yang mengingat judul tersebut? Mungkin tak seberapa mengingat keberadaannya bak angin lalu sejak peluncurannya. Player yang sudah bosan dengan genre battle royale nampak lebih memilih bertahan dengan apa yang telah ada saat ini. Namun hal tersebut tak menghentikan Ubisoft untuk terus tarik player baru untuk memainkannya.

Update berjudul Update 4 yang telah dimulai ini akan tambahkan event terbatas yakni Takeshi’s Team Deathmatch yang akan diselenggarakan hingga tanggal 9 Februari mendatang.

Player bisa dapatkan berbagai hadiah seperti item kosmetik eksklusif setiap menjalankan tantangan yang diberikan. Mulai dari bermain 5 match dan memenangkannya sepuluh kali. Event ini akan diselenggarakan secara crossplay bersama PC, PlayStation 4, dan Xbox One.

Ubisoft juga berikan beberapa update terkait aim-assist dan beberapa modenya seperti Crown Rush Squad/Solo dengan player maksimal 60 orang, respawn dengan satu handgun dan hack di Team Deathmatch, estimasi waktu matchmaking, hingga latihan di Arcadium sebagai party.

Tentu saja Update 4 Hyper Scape takkan lengkap tanpa kehadiran kosmetik baru. Kali ini beberapa kostum, senjata jarak dekat, hingga deployment pod akan diadaptasi dari Watch Dogs.


Baca lebih lanjut tentang Hyper Scape, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version