Id Software Klaim Doom Eternal Bisa Dimainkan Hingga 1000 FPS

086c7846 76e3 4edc b18b b62bb50de6d7 2.9cf7ac243788ec6442f4d57812ffa25d

FPS (Framerate Per-Second) yang tinggi merupakan alasan besar untuk upgrade bagi semua gamer PC. Tak hanya semakin besar FPS membawakan pengalaman bermain yang lebih mulus, tetapi juga bisa untuk dipamerkan agar orang lain tahu betapa cepat PC-mu. Untuk sekarang, 30 FPS menjadi standar paling rendah untuk mainkan sebuah game, tetapi tentu pemain berharap bisa bermain dengan framerate lebih tinggi lagi.

Id Software, developer dari Doom Eternal, telah bersiap-siap menghadapi standar FPS yang semakin hari semakin naik. Dengan Id Tech 7, mereka berhasil memaksimalkan FPS cap game menjadi 1000 FPS.

“Pada Id Tech 6, kami maksimalkan 250 FPS. Pada game ini, jika kamu punya hardware yang tepat, game bisa capai 1000 FPS. Itu maksimum kami mampu lakukan sekarang.”

1000 FPS mungkin terdengar seperti angka yang begitu menggiur, tetapi masalahnya ialah belum ada hardware yang mampu mencapai angka tersebut mau itu dari hardware PC ataupun monitor. Refresh rate tertinggi pada monitor yang ada di pasaran saat ini ialah 240Hz dengan 480Hz tengah dalam pengembangan oleh beberapa perusahaan.

https://youtu.be/9S5ABf53rDo

Billy Kahn, programmer engine utama Id Software, ungkapkan kepada IGN bahwa saat ini mereka hanya mampu mencapai 400 FPS dengan hardware  di kantor mereka. Lalu untuk apa game dibuat maksimal FPS setinggi itu? Billy Kahn jelaskan mereka ini game bertahan selama mungkin untuk kedepannya dan dia yakin dengan semakin tinggi frame, game akan semakin menarik untuk dimainkan karena kecepatan ialah kunci utama gameplay Doom.

Tentu semua ini hanya dikhususkan untuk versi PC Doom Eternal. Sedangkan untuk PS4 dan Xbox One, game akan tetap bermain pada 60 FPS konstan.

Doom Eternal akan dirilis pada 20 Maret 2020 untuk PC, PS4 dan Xbox One. Versi Nintendo Switch belum dapatkan tanggal rilis.


Baca pula informasi lain terkait Doom Eternal beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

Exit mobile version