Baru dirilis beberapa waktu lalu, DOOM Eternal telah menjadi game yang saat ini banyak digemari oleh gamers khususnya para gamers yang memainkan seri game DOOM terdahulu. Terlepas dari hal tersebut, Id Software selaku pengembang baru saja memberikan sedikit cuplikan mengenai sebuah DLC Story untuk DOOM Eternal yang akan mereka lepas dalam waktu mendatang.
Dilansir dari PCGamer, Id Software merilis beberapa screenshot dari cuplikan projek DLC untuk DOOM Eternal di akun Twitter resminya. Pada screenshot tersebut, mereka memperlihatkan dua tempat berbeda dengan pemandangan yang terlihat mengagumkan. Kedua tempat yang diperlihatkan tersebut terlihat berbeda dari setting tempat yang ada di game utama mereka, tempat tersebut sepertinya akan jadi setting tempat baru untuk DLC Story dari DOOM Eternal.
?sneak peak screenshots from our first upcoming campaign DLC? pic.twitter.com/9cOovcZ1Dt
— DOOM (@DOOM) May 8, 2020
Hingga saat ini, perilisan DLC Story tersebut masih belum menemui tanggal rilis pasti. Sebelumnya, Id Software sempat terlibat konflik dengan komposer musik dari DLC DOOM Eternal, Mick Gordon yang berujung membuat sang komposer tidak akan terlibat lagi dalam projek musik DLC DOOM Eternal di waktu mendatang.
DOOM Eternal saat ini sudah terbilang cukup sukses dengan berhasil membawa banyak review positif dari para gamers di berbagai platform dan pastinya perilisan DLC Story tersebut akan sangat dinanti oleh para penggemar dari game bergenre first-person-shooter tersebut.
DOOM Eternal bisa kalian mainkan di berbagai platform seperti PC, Playstation 4, dan Xbox One. Jika kalian tertarik untuk membaca berita lain dari Gamebrott, klik disini.