Impian Square Enix untuk Menjadikan Dissidia Final Fantasy NT sebagai Game Esport Semakin Mendekati Kenyataan ?

DISSIDIA FINAL FANTASY NT Closed Beta Test 20170903222141

Menjelang akan dirilisnya Dissidia Final Fantasy NT di konsol PS4 pada pertengahan Januari nanti. Tahukah kalian kalau Square Enix sebelumnya sudah mengumumkan bahwa mereka akan mengadakan sebuah Tournament khusus untuk memeriahkan perilisan game ini ?

Iya, kalian tidak salah dengar kok. Square Enix memang mau mempromosikan game kesayangan mereka yang satu ini dengan mulai merambah ke dunia Esport. Turnamen game Dissidia yang nanti akan diselenggarakan di tanggal 17 Januari 2018 ini diberi nama Dissidia Final Fantasy NT Fantasy Finals Tournament”. Publisher yang biasa menjadi kesayangan para fanatik-fanatik RPG gamers ini akan menggandeng Amazon dalam pelaksanaan turnamennya.

Square Enix juga sama sekali tidak main-main dalam hal ini, bahkan mereka akan memberikan sebuah hadiah grandprize 1 set seperangkat arcade kabinet dari game Dissidia Final Fantasy NT. Wow sungguh niat sekali mereka ! Jika kalian tak percaya, kalian bisa cek pengumuman turnamen mereka di video berikut ini.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Dari video di atas, dijelaskan bahwa untuk mengikuti turnamen, kalian harus pre-order terlebih dahulu game Dissidia Final Fantasy NT via Amazon, setelahnya kalian akan mendapat sebuah pre-order code, lalu kalian harus mengisi kode pre-order tersebut serta tak lupa juga untuk mengisi sebuah bracket yang telah disediakan di website resmi turnamen mereka di sini

Turnamen yang diadakan oleh square enix ini sepertinya bisa menjadi langkah bagus untuk semakin mendekatkan game ini ke ranah Esports. Seperti yang diungkapkan oleh Ichiro Hazama, selaku produser dari game ini saat diwawancarai oleh vg247 pada beberapa waktu yang lalu. Beliau mengungkapkan rasa penasarannya apakah game Dissidia ini bisa diterima dengan cukup baik di dalam dunia Esport ?

Exit mobile version