Infinix Hot 30 5G Siap Rilis, Bawa Mediatek Dimensity 6020

Infinix Hot 30 5g

Persaingan di dunia smartphone tampaknya jauh dari kata adem ayem. Karena kali ini, Infinix Hot 30 5G siap untuk ramaikan pasaran, dengan memboyong chipset Mediatek Dimensity 6020 dan bermacam fitur lain untuk bersaing dengan para kompetitor.

Ini Spesifikasi Infinix Hot 30 5G

Tampilan dari HP terbaru Infinix

Membawa bermacam kelebihan, terutama pada memori, refresh rate, dan chipset seharusnya menjadi fokus para manufaktur smartphone. Infinix membuktikannya dengan meluncurkan smartphone teranyarnya yang dinamakan Infinix Hot 30 5G.

Untuk spesifikasi Infinix Hot 30 5G sendiri adalah sebagai berikut:

Berdasarkan informasi yang kami kumpulkan dari Kimovil, skor Antutu dari smartphone Infinix Hot 30 5G ini ada di kisaran 300.000an, yang tampaknya memang menyasar segmen entry-level.

Bakal menyasar segmen entry-level?

Berbicara harga, smartphone yang menawarkan dua besaran memori tersebut akan dibanderol di kisaran 2 Jutaan Rupiah. Artinya, tidak ada selisih perbedaan harga berarti antara kedua varian yang memorinya terpaut 4GB tersebut.

Smartphone Baru dengan Chipset Rebranding?

Meluncur dengan chipset rebranding?

Sekitar tiga bulan yang lalu, kami sempat menginformasikan kepada kalian adanya dugaan manufaktur Mediatek yang lakukan rebranding jajaran chipset lama yang mereka produksi. Benar saja, berdasarkan informasi yang kami hadirkan sebelumnya, Mediatek Dimensity 6020 hanya rebranding dari Mediatek Dimensity 700.

Kami juga telah memastikan kemampuan dari kedua chipset yang diubah namanya tersebut, di mana hanya terdapat selisih performa sekitar lima persen, yang tentu saja didominasi oleh chipset rebranding.

Terkait masalah rebranding ini juga belum dikonfirmasi oleh pihak Mediatek, padahal hal ini akan sangat mempengaruhi kredibiltas dari manufaktur terkait. Namun, tampaknya hal ini bukanlah masalah besar, karena toh konsumen juga akan tetap membelinya meski tahu smartphone ini gunakan chipset rebranding.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version