Infrastruktur Jaringan 5G Telah Siap, Samsung Segera Pasarkan Samsung Galaxy S10 5G di Korea Selatan

Samsung 5G ready smartphone 2

Internet merupakan salah satu fasilitas yang tak bisa lepas bagi masyarakat saat ini. Bahkan terkadang saat internet mati aktivitas seperti pekerjaan hingga transaksi jual-beli online pun akan terhenti. Di beberapa sektor ekonomi kemungkinan internet mati akan menyebabkan kerugian yang besar. Hadirnya jaringan 4G yang cukup luas saat ini setidaknya sudah membantu meningkatkan perkembangan internet di beberapa belahan dunia termasuk Indonesia. Namun belakangan mulai ramai diperbincangkan generasi selanjutnya dari jaringan mobile internet dengan teknologi 5G.

Meskipun belum semua negara akan mengadaptasi jaringan tersebut, Korea Selatan mencoba untuk menginisiasi dengan seluruh infrastruktur yang telah siap digunakan. Bahkan digadang-gadang Korea Selatan akan menjadi negara pertama yang akan menggunakan jaringan 5G terluas dalam lingkup nasional. Disaat infrastruktur yang telah memadai, permasalahan selanjutnya justru perangkat yang tersedia saat ini belum mendukung jaringan tersebut. Namun Samsung dalam waktu dekat telah menyiapkan Samsung Galaxy S10 dengan jaringan 5G di Korea Selatan. Pemerintah setempat juga telah menyetujui regulasi mengenai jaringan 5G hingga harga yang ternyata cukup mahal telah diterapkan penyedia layanan internet setempat berdasarkan informasi dari VentureBeat.

Disaat Korea Selatan bersiap untuk menikmati teknologi 5G dalam waktu dekat, negara lain di luar sana untuk sementara waktu harus bersabar. Pihak Samsung belum mengkonfirmasi akan merilis Samsung Galaxy S10 5G di negara lain mengingat fasilitas di negara-negara lain yang belum memadai. Tidak menutup kemungkinan jika infrastruktur di negara-negara berkembang sepanjang tahun 2019 telah siap, Samsung bersedia untuk memasarkannya seperti di negara Amerika dan Inggris. Di Korea Selatan sendiri Samsung Galaxy S10 5G akan tersedia di pasaran pada tanggal 5 April mendatang.


Mau baca artikel seputar teknologi maupun informasi menarik lainnya, simak langsung tulisan dari Happy

 

 

Exit mobile version