Ini Rekomendasi Aplikasi Pelacak Nomor HP yang Tak Dikenal

Aplikasi Pelacak Nomor Hp

Terkadang, nomor telepon tidak dikenal acap kali mengganggu keseharian kita, entah itu salah nomor, salah tekan, atau segudang alasan lainnya. Tidak jarang, bahkan terbesit di perasaan kita untuk menggunakan aplikasi pelacak nomor hp untuk mengetahui nomor yang tak dikenal tersebut.

Di lingkungan Author, bahkan ada pihak pinjol yang entah bagaimana caranya mengetahui nomor kita untuk ‘sekedar’ melakukan silaturahmi. Hal ini tentunya membuat orang takut dan risih, karena ada kemungkinan nomor kita telah didaftarkan oleh orang tidak bertanggung jawab.

Nah, untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan tersebut, pastinya kita akan membutuhkan bantuan aplikasi untuk melacak nomor telepon tak dikenal. Aplikasi ini bahkan dapat memberikan informasi dan identitas para penelepon iseng tersebut sesuai yang ada di database mereka.

Daripada kamu semakin penasaran, berikut adalah beberapa rekomendasi dari kami terkait aplikasi pelacak nomor hp yang tak dikenal.

1. Truecaller

Link Detil

Buat kamu yang benar-benar menginginkan aplikasi pelacak nomor yang tak dikenal, Truecaller bisa kamu pertimbangkan, brott. Selain tersedia untuk para pengguna Android dan iOS, aplikasi ini bisa kamu unduh secara gratis melalui playstore masing-masing sistem operasi.

Selain dikenal dengan fiturnya yang mampu tampilkan nama dari nomor tak dikenal, Truecaller bahkan bisa memblokir panggilan dan pesan singkat. Tidak hanya itu, aplikasi ini memiliki akses database yang berisikan kontak nomor telepon di seluruh dunia. Sehingga, melacak nomor telepon dari nomor tak dikenal merupakan hal yang sangat mudah untuk aplikasi ini.

Fitur terunik dari Truecaller adalah dapat langsung menampilkan nama dari nomor telepon yang tidak dikenal tersebut. Nomor telepon tersebut bisa langsung kamu block agar tidak mengusik kehidupanmu, brott.

2. HLR Lookup

Link Detil

Bila sebelumnya kita mendapatkan aplikasi multifungsi yang dapat diandalkan, HLR Lookup tawarkan fitur yang sedikit berbeda. Aplikasi pelacak nomor hp ini cukup populer digunakan di Indonesia loh, brott. Selain dapat diakses melalui situsnya, aplikasi ini juga dapat digunakan melalui aplikasi dari playstore.

Dibuat sedemikian rupa hanya untuk melacak lokasi penelepon, kamu bisa mencobanya dengan memasukkan momor telepon pada situsnya. Setelahnya, HLR Lookup akan melakukan proses pencarian lokasi yang saat ini masih terbatas di Indonesia saja.

Sayangnya, aplikasi ini dikabarkan hanya memberikan lokasi berdasarkan kartu telepon tersebut dibuat, menjadikannya sedikit kurang direkomendasikan untuk pencarian yang mendetail.

3. Eyecon

Link Detil

Seakan tidak ingin kalah dari rekomendasi pertama, Eyecon bahkan tawarkan beberapa fitur yang membuatnya sedikit lebih unggul, brott. Selain mampu menampilkan nama penelepon, aplikasi ini bahkan mampu menampilkan foto dari peneleponnya, sehingga pengguna bisa mengetahui siapa yang menghubunginya.

Selain itu, aplikasi pelacak nomor telepon ini juga dapat terhubung dengan sosial media Facebook, dan dapat menampilkan informasi seputar penelepon. Tentu, meski belum menjadi ‘teman’ sekalipun, kita bisa melihat nama, foto, dan link profil Facebook dari penelepon tersebut.

4. Get Contact

Link Detil

Aplikasi pelacak nomor hp yang bisa kamu gunakan di Android dan iOS ini juga dapat kamu coba juga loh, brott. Berbeda dari aplikasi sebelumnya, Get Contact meminta persetujuan dari penggunanya untuk membagikan informasi pribadinya yang akan ditambahkan langsung ke database.

Meski dapat digunakan secara gratis, namun database yang dimiliki tidak seberapa besar, mungkin dikarenakan permintaan informasi yang bersifat pribadi sebelumnya. Hal ini seakan tidak senada dengan klaim dari pihak pengembang yang menyatakan bahwa sudah ada lebih dari 100 Juta penggunanya.

Nah, kira-kira itulah beberapa rekomendasi aplikasi pelacak nomor hp yang dapat kami berikan kepada kalian, brott. Meski masih ada banyak aplikasi yang menawarkan fitur serupa, namun rekomendasi di list ini tidak kalah fitur.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version