Intel Klaim Masalah Gen 13 dan 14 Sudah Teratasi Lewat Patch Terbaru

Intel Klaim Masalah Gen 13

Intel dilanda masalah yang cukup serius belakangan ini ketika prosesor generasi 13 dan 14 mereka mengalami masalah stabilitas performa. Bahkan ada pengguna yang mengalami kalau PC mereka bahkan selalau mengalami bluescreen sepanjang waktu.

Setelah beberapa waktu melakukan penyelidikan dan menjanjikan adanya penambalan, akhirnya Intel sudah mengetahui apa sumber masalah yang melanda kedua generasi prosesor tersebut. Apa jawaban Intel?

Intel Klaim Masalah Gen 13 dan 14 Sudah Beres Usai Patch Microcode

Maslah kedua generasi prosesor sudah beres

Berbicara kepada The Verge, juru bicara Intel, Thomas Hannaford mengatakan kalau masalah ketidakstabilan Intel gen 13 dan 14 kini sudah teratasi dengan dirilisnya beberapa patch microcode dalam beberapa minggu terakhir.

Menurut Intel, sumber utama yang menyebabkan semua ini terjadi adalah adanya “Vmin Shift Instability” yang bisa menyebabkan sistem crash dan tidak stabil. Untungnya, setelah 4 ronde patch yang diluncurkan Intel, kubu biru pun mengatakan kalau masalah di kedua generasi prosesor sudah berhasil di-patch.

Patch microcode berikan solusi permanen?

Padahal sebelumnya Intel pernah menyebutkan kalau Vmin Shift ini bisa saja bukan menjadi akar masalah utama. Tapi, dengan klarifikasi terbaru, bisa disimpulkan kalau semua masalah di gen 13 dan 14 sudah sepenuhnya pulih.

Apa Sebenarnya yang Terjadi?

Mengapa bisa terjadi?

Meski masalah sepertinya sudah selesai, tapi apa yang terjadi sebenarnya? Vmin Shift Instability ini terjadi karena prosesor dan motherboard meminta terlalu banyak voltase yang menyebabkan sebagian komponen rusak ataupun berpotensi berkurang umurnya.

Untuk yang belum mengalami kendala apapun, disarankan untuk segera mendownload firmware BIOS terbaru agar mendapatkan patch perbaikan masalah ini. Sedangkan untuk pengguna yang sudah mengalami kerusakan pada prosesor gen 13 dan 14 mereka, disarankan untuk mengklaim RMA. Pasalnya, Intel juga sudah menambahkan garansi 2 tahun untuk kedua produk tersebut.


Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version