Dota 2 The International 6 Akan Kembali di KeyArena Stadium

dota21280jpg aa802b 1280w

Ajang pertarungan terbesar seluruh tim DOTA2 di dunia akan kembali digelar, The International 6 akan kembali diadakan di Seattle, KeyArena Stadium pada tanggal 8 sampai 13 Agustus 2016. Memang belum ada informasi yang jelas mengenai tim-tim yang akan diundang untuk bertanding nanti di Main Event, tetapi informasi jadwal dan pemesanan tiket sudah diumumkan.

Dimana kualifikasi tim-tim yang akan bertanding akan segera dilaksanakan setelah Manila Major nanti, lebih tepatnya dimulai pada 21-24 Juni untuk Open Qualifier dan 25-28 Juni untuk Regional Qualifier. Serta untuk tahun ini Valve menghilangkan tiket VIP dan penonton bisa langsung duduk bebas diseluruh area penonton yang sudah disediakan. Pembelian tiket dapat dilakukan di Ticketmaster.com mulai dari 7 April nanti. Hanya ada dua jenis tiket yang dijual, tiket Midweek seharga $75 untuk pertandingan kualifikasi dan tiket Final seharga $100 untuk menonton laga Final The International.

Banyak orang yang berspekulasi, bahwa The International 6 akan menjadi ajang pertandingan terbaik dibanding tournamen-tournamen sebelumnya. Dimana mulai muncul perimbangan kekuatan permainan antara setiap tim dari regionalnya masing-masing. Serta prizepool yang selama ini selalu bertambah pesat setiap kali diadakannya The International akan menjadi pelengkap tournamen besar yang diadakan Valve ini.

Untuk kalian yang mau membeli tiket The International 6, pastikan kalian melihat jadwal penjualannya dengan baik, karena seperti event The International sebelumnya, tiket akan sangat cepat untuk habis terjual.

Exit mobile version