Interview Final Fantasy VII Rebirth di Thailand Game Show 2023 – Ayo, siapa diantara kalian yang sudah tidak sabar menantikan perilisan game Final Fantasy VII Rebirth? Game ke-2 dari trilogi Remake seri Final Fantasy VII akan mengungkap banyak hal, terlebih misteri dari apa yang terjadi di game tersebut.
Dalam acara Thailand Game Show 2023, kami mendapatkan kesempatan untuk interview bersama Naoki Hamaguchi selaku Director Game Final Fantasy VII Rebirth. Ada banyak informasi menarik yang kami dapatkan dalam interview tersebut yang akan menjawab beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan oleh fans di komunitas. Apa sajakah itu? Yuk, kita mulai saja pembahasannya!
Interview Final Fantasy VII Rebirth di Thailand Game Show 2023
Pertanyaan: Jika dilihat dari konten Disc 2 di game Final Fantasy VII Original, Player akan melakukan eksplorasi di banyak lokasi. Kira-kira di Final Fantasy VII Rebirth, seberapa besar perubahan lokasi yang akan dikunjungi oleh Player nanti?
Jawaban: Jadi kalau dibandingkan dengan versi original, eksplorasi yang luas menjadi keunggulan di game ini. Selain itu, faktor grafis pada video game adalah menjadi hal penting saat ini. Jadi setiap lokasi seperti area rerumputan, kami harus membuatnya sedetail mungkin dalam segi grafis agar environmentnya jadi lebih natural
Pertanyaan: Apa tantangan tersulit yang dihadapi oleh developer dalam mengembangkan game Final Fantasy VII Rebirth? Dan bagian mana yang sulit dihadapi oleh tim developer?
Jawaban: Tantangan sulit yang kami hadapi adalah di bagian World Map. Menentukan definisi dari World Map untuk game ini. Jadi kalau kami membuat dunia yang terlalu luas, maka bakal tidak banyak yang bisa dilakukan oleh Player. Tetapi kalau dunianya terlalu sempit, petualangan yang akan dijelajahi oleh Player justru menjadi terlalu sedikit. Jadi menentukan definisi dari World Map itu sendiri menjadi tantangan sulit bagi kami.
Pertanyaan: Final Fantasy VII Rebirth akan menjadi bagian paling penting dari seluruh trilogi gamenya. Mengingat tim developer sangat minim memberikan informasi mengenai gamenya membuat banyak fans di komunitas membuat berbagai macam teori. Pertanyaannya adalah apakah tim developer mengetahui pembicaraan tersebut yang sudah menyebar dimana-mana? Dan bagaimana reaksi kalian dengan teori-teori dari fans?
Jawaban: Kalau ditanya apakah teori dari fans itu benar atau tidak, kami tidak bisa menjelaskannya. Kami sebagai tim developer melihat perkembangan bagaimana kondisi penggemar dalam komunitas di sosial media. Jadi bisa dibilang apa yang kalian sampaikan di sana, kami sangat menerimanya dan merasa senang mengenai keaktifan penggemar dalam membuat berbagai macam teori yang diperbincangkan oleh komunitas.
Pertanyaan: Salah satu keunikan dari sekian banyak konten di Final Fantasy VII, saya menyukai mini game yang dihadirkan. Terlebih yang ada di lokasi Gold Saucer. Pertanyaan saya, apakah mini game yang ada di sana akan tetap dipertahankan. Dan apakah ada rencana untuk menambahkan mini game di Gold Saucer?
Jawaban: Jadi mini game yang ada di Gold Saucer akan tetap dipertahankan di game ini. Namun beberapa mini game seperti Snowboard masih belum bisa diakses mengingat jalan cerita di game ini mencakup sampai lokasi Forgotten Capital. Kami akan memasukkannya di game selanjutnya.
Untuk pertanyaan tadi, pengalaman dan kesan luar biasamu terhadap lokasi Gold Saucer akan kami pertahankan dengan banyak mini game. Selain itu, mini game lainnya tidak hanya terbatas di Gold Saucer, tetapi kamu juga bisa menemukannya di berbagai macam lokasi ketika menjalankan ataupun setelah menyelesaikan Side Mission dalam game. Jadi setelah FFVII Rebirth rilis, Gold Saucer akan tetap mempertahankan banyak mini game di sana.
Pertanyaan: Sebelumnya ada membahas mengenai Forgotten Capital. Seperti yang kalian ketahui, lokasi Forgotten Capital adalah momen paling bersejarah di seri Final Fantasy VII. Anda tahu, momen di mana Aerith yang “itu”. Momen tersebut membuat banyak gamer shock di versi original. Bagaimana menurut anda dengan reaksi dari gamer terhadap momen “itu”. Dan apakah ada semacam twist mengenai hal “itu”.
Jawaban: Jadi pertanyaan itu dan untuk semua gamer mengenai momen “you-know-what”, kami bisa mengonfirmasi bahwa kami akan memberikan “kejutan besar”. Jadi kalian bisa nantikan nanti di dalam gamenya.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Interview atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.