Interview Like a Dragon Ishin Bersama Ryu Ga Gotoku Studio!

Ishin 2

Ryu Ga Gotoku Studio, Developer dibalik game populer Yakuza tentunya sudah tidak asing lagi di telinga para gamer. Berkat kesuksesan dari serial tersebut, nama studio ini kini masuk dalam jajaran Studio terbaik.

Pada awalnya studio ini hanya berfokus mengembangkan game untuk pasar jepang saja. Namun dengan kesuksesan seri Yakuza yang mendunia, akhirnya Studio ini memutuskan untuk merilis Like a Dragon: Ishin! pada tahun 2023.

Interview Like a Dragon Ishin

Gamebrott berkesempatan untuk mewawancarai Chief Director Hiryouki Sakamoto dan juga Executive Producer Masayoshi Yokoyama. Pada interview ini, pihak RGG Studio memberikan beberapa informasi yang tentunya menarik terkait game ini dan juga game lainnya.

Pengembangan Like a Dragon: Ishin Berfokus pada Gameplay dan Visual

Interview Like a Dragon Ishin Bersama Ryu Ga Gotoku Studio! 4

RGG Studio mengatakan bahwa mereka lebih berfokus dengan “built-in tech” agar mendapatkan kelebihah dari sisi gameplay dan juga keindahaan visual game dibanding menfokuskan pada “fine-tuning” dari engine game.

Hal ini tentunya memberi mereka lebih banyak pekerjaan dalam pengembangan game ini karena studio tersebut memastikan bahwa engine game bekerja sesuai dengan harapan yang diinginkan RGG Studio.

Tentunya Like a Dragon: Ishin tidak hanya memiliki perubahan grafis saja. Memang Engine yang digunakan adalah Unreal Engine 4 yang tentunya lebih baik dari versi sebelumnya. Tapi tentunya ada perubahan lainnya yang tak kalah menariknya.

Interview Like a Dragon Ishin Bersama Ryu Ga Gotoku Studio! 5

Game ini ternyata memberikan perubahan naratif dalam game ini. Artinya, Story akan sedikit berbeda dari versi original serta akan ada Sub-story lain yang bisa berubah ataupun bertambah.

Pihak RGG juga menjelaskan bahwa pemain tidak perlu memahami sejarah Jepang terlebih dahulu untuk menikmati game ini. Beberapa hal terkait sejarah tersebut akan dijelaskan didalam game.

Kami sempat menanyakan beberapa hal terkait serial spin-off lainnya yaitu Like a Dragon: Kenzan. Namun sayangnya ada berita buruk untuk para fans, sepertinya pihak RGG kemungkinan tidak melakukan remake game ini.

Alasan utamanya adalah sulitnya menciptakan remake dengan sedikit hal yang bisa diambil dari game selain dasar gamenya. Dan tentunya ini akan menjadi game baru yang berbeda. Selain itu, Battle System game tersebut juga tidak begitu cocok dengan zaman sekarang.

Interview Like a Dragon Ishin Bersama Ryu Ga Gotoku Studio! 6

Dengan informasi – informasi menarik ini, tentunya Like a Dragon: Ishin semakin ditunggu – tunggu. Game yang akan rilis pada tanggal 21 February 2023 ini akan tersedia untuk platform PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox series X | S.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game Android atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version