Apple tampaknya semakin gesit untuk mengubah tampilan iPhone mereka setiap tahun. Meski secara garis besar sama, ada berbagai perubahan kecil yang perlu dilakukan agar menarik perhatian konsumen. Konon katanya kamera depan akan menjadi fokus utama tahun ini.
iPhone 18 Pro Geser Kamera Depan dan Dynamic Island ke Kiri Layar
![[Rumor] iPhone 18 Pro Geser Kamera Depan dan Dynamic Island ke Kiri 2 iphone 18 pro geser kamera depan](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2026/01/image-60-1024x570.webp)
Seorang tispter asal Weibo dengan nama Smart Pikachu mengungkapkan kalau iPhone 18 Pro series akan menggeser posisi kamera depan ke kiri layar, seperti yang sudah dilakukan oleh berbagai brand smartphone Android.
Posisi kamera yang bergeser ini berarti Dynamic Island juga akan ikut bergeser ke arah kiri. Informasi ini juga turut digaungkan oleh tispter lainnya seperti Mark Gurman dari Bloomberg dan juga Instant Digital di Weibo. Berdasarkan informasi mereka, Dynamic Island tahun ini juga akan diperkecil.
Sedangkan tipster lain seperti Wayne Ma mengatakan kalau Apple bahkan akan menghilangkan pulau dinamis yang sudah ada sejak iPhone 14 Pro series ini dan menggantikannya dengan model pinhole. Ini berarti Apple sudah mengintegrasikan teknologi under display infrared (UDIR) pada Face ID yang membuat tampilan layar jadi jauh lebih lega.
![[Rumor] iPhone 18 Pro Geser Kamera Depan dan Dynamic Island ke Kiri 3 image 64](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2026/01/image-64-1024x667.webp)
Dari sumber yang lain juga mengatakan kalau Apple akan menggunakan layar jenis LTPO+ dari Samsung dan LG. Jenis layar ini lah yang disebut memungkinkan teknologi UDIR diimplementasikan.
Tidak hanya itu, layar jenis ini juga dikabarkan akan hadir di iPhone Fold. Sedangkan dari sisi MacBook Pro sendiri, Apple dikabarkan akan menggunakan layar OLED di seri M6 mereka ke depannya. Gimana menurut kamu?
Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.
![[Rumor] iPhone 18 Pro Geser Kamera Depan dan Dynamic Island ke Kiri 1 iphone 18 pro geser kamera depan](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2026/01/iphone-18-pro-geser-kamera-depan-750x375.webp)




![[Rumor] iPhone 18 Pro Geser Kamera Depan dan Dynamic Island ke Kiri 10 iphone 18 pro geser kamera depan](https://gamebrott.com/wp-content/uploads/2026/01/iphone-18-pro-geser-kamera-depan-120x86.webp)










