Iseng Maksimal, Banyak NFT Nyeleneh Mulai Bertebaran di OpenSea

Nft Bakwan Opensea

Ketenaran dari Ghozali tampaknya benar-benar berhasil hipnotis masyarakat tanah air. Bukannya menjadi motivasi untuk telurkan karya seni dalam artian sebenarnya, namun kita disuguhkan sesuatu yang lebih nyeleneh. Kami amati bahwa banyak sekali orang yang benar-benar iseng maksimal, karena NFT nyeleneh mulai bertebaran di marketplace OpenSea.

NFT Bakwan yang Tak ‘Mengenyangkan’

Tampaknya belum ada seminggu semenjak kita mendapati informasi bahwa Ghozali, pemuda tanah air yang berhasil jual selfie dirinya melalui NFT. Cuan yang didapat pun bukannya sedikit, bahkan saking besarnya, Ghozali kemudian dinotis oleh Direktorat Jenderal Pajak Republik Indonesia di Twitter.

Seolah ‘terinpirasi’ dari kesuksesan Ghozali, tampaknya kita makin banyak saja disuguhi bermacam ‘karya seni’ yang makin lama tampak makin nyeleneh. Di antaranya ialah bakwan, yang merupakan gorengan dari campuran sayur-mayur dengan balutan tepung untuk mengenyangkan perut di kala perut meraung.

Kami benar-benar penasaran dengan kebenaran hal tersebut, dan setelah lakukan penelusuran cukup singkat, ternyata hal tersebut benar adanya. Gambar di bawah ini ialah hasil pencarian kami terhadap kata kunci “Bakwan” pada marketplace bernama OpenSea.

Bakwan dalam bentuk NFT tentu tak buatmu kenyang, brott!

Tampaknya, pengaruh dari Ghozali benar-benar ‘menginspirasi’ masyarakat Indonesia untuk menelurkan karya-karya yang makin lama makin nyeleneh. Kami tak dapat berkomentar lebih lanjut mengenai hal ini, karena adalah ‘hak’ mereka untuk lakukan hal tersebut. Demi ramaikan fenomena ini, dalam waktu dekat kami akan kembali membuat opini tentang NFT.

Ternyata Tak Hanya Bakwan!

Selain bakwan yang merupakan gorengan kesukaan penulis, ternyata tak hanya bakwan saja yang berhasil di cap nyeleneh karena diperjualbelikan online. Sebuah akun Twitter bernama @AirdropfindX pun sindir mereka-mereka yang kelewat ‘kreatif’ tersebut. “Apakah Shopee dan Gofood sekarang resmi pindah ke marketplace OpenSea?,” sindirnya.

https://twitter.com/AirdropfindX/status/1481954638182051841?cxt=HHwWgsCr4Yj5-pApAAAA

Untuk memaksimalkan potensi sindiran tersebut, @AirdropfindX pun berikan satu dua kata tambahan. “Tolong bantu edukasi ke orang yang awam crypto untuk manfaatkan marketplace OpenSea dengan baik. Berawal viralnya Ghozali, banyak orang awam yang jadi ingin cepat kaya dengan cara yang nyeleneh,” sindirnya.

Tentu saja cuitan dari @AirdropfindX berhasil mendapatkan dukungan dari warganet. Dari sini, dapat disimpulkan bahwa ernyata tak sedikit yang manfaatkan ketenaran NFT demi mendapatkan cuan dalam waktu instan.

https://twitter.com/AirdropfindX/status/1481956385118044160?cxt=HHwWgICqueDe-5ApAAAA

Untuk makin perparah fenomena ini, @AirdropfindX bahkan berhasil menemukan gambar seekor ayam yang diperjualbelikan dalam bentuk NFT. Menurut kami, ini udah kelewatan banget sih brott.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version