Kurang lebih satu bulan menjelang perilisan Half Life: Alyx, Valve memperlihatkan beberapa screenshot baru dari game yang ditunggu-tunggu para penggemarnya setianya ini.
Dilansir dari PCGamesn, Valve memperlihatkan screenshot baru dari game yang tidak mengusung angka “3” ini dengan merubahnya menjadi game VR atau Virtual Reality. Meskipun hanya 3 screenshot baru, kita dapat melihat beberapa tempat yang cukup familiar di seri Half-Life, yaitu City 17. Melalui cuitan Twitter resminya, Valve memang memperlihatkan kota yang menjadi latar tempat dari seri Half-Life dari dulu sampai seri Alyx ini. Untuk ceritanya sendiri akan mengusung chapter baru setelah 4.548 hari antara seri Half-Life sebelumnya.
When you're desperately hoping that the potential "ERROR" message in the screenshot is more random Slavic lettering found throughout the city. pic.twitter.com/BeeD45LbQW
— Mr. Bump (@MrBumpYT) February 13, 2020
Anggap saja “easter egg” ya brott xD. Terlepas dari itu semua Half-Life: Alyx siap rilis pada tanggal 23 Maret 2020 mendatang dan sudah tersedia di Steam. Untuk pengalaman yang maksimal Half-Life: Alyx dimainkan menggunakan headset VR, seperti Valve Index, HTC Vive, Oculus Rift dan Windows Mixed Reality. Oh iya, jika kamu masih belum mengikuti serial Half-Life, saat ini Valve juga masih memberikan kesempatan bermain gratis seluruh serinya di Steam.
Sumber: PCGamesn
Mau baca artikel seputar Half-Life hingga informasi menarik lainnya segera kunjungi tulisan dari Happy