Jumlah Pemain Apex Legends – Game yang dikembangkan oleh Respawn yaitu Apex Legends merupakan salah satu game Battle Royale terpopuler dan sempat menduduki singgahsana genre tersebut terutama pada era pandemi.
Namun sayangnya, saat ini game tersebut memiliki penurunan jumlah pemain yang cukup drastis. Dikabarkan bahwa game tersebut memiliki jumlah pemain yang menurun sekitar 44% di Steam pada tahun ini. Ada Apa?
Mengapa Jumlah Pemain Apex Legends Menurun Tahun 2023?
Sepertinya jumlah pemain Apex Legends semakin menurun semenjak permasalah server pada bulan Juli 2023. Hal ini terlihat pada grafik Steam Charts yang memperlihatkan game memiliki jumlah pemain terendah semenjak Desember 2021.
Dilansir melalui akun Apex Legends News di Twitter, meskipun pada Februari 2023 pemain game ini menyentuh 257 ribu pemain secara bersamaan, rata rata jumlah pemain aktif untuk bulan Desember hanya berada di 143 ribu saja dimana penurunan 44%.
Diketahui bahwa para pemain protes terhadap perubahan ranked, matchmaking yang tak seimbang, serta komplain lainnya menjadi penyebab mengapa para pemain memilih untuk tidak bermain game tersebut.
Respawn sendiri juga telah mengatasi permasalahan tersebut dan membuat perubahan dan peningkatan terhadap ranked, bug, dan lainnya selama beberapa bulan terakhir ini. Dan perubahan tersebut sepertinya tetap membuat jumlah pemain terus menurun.
Respon Pemain Terhadap Penurunan Jumlah Pemain Apex Legends
Merespon cuitan Twitter akun tersebut, salah seorang Content Creator yaitu BirnoOCE menjelaskan hal yang membuat pemain game Apex Legends menurun. Menurutnya terdapat 2 faktor berbeda.
Faktor pertama adalah konten dan faktor lainnya adalah kompetisi dari game-game lainnya sehingga para pemain memilih untuk memainkan game lain. Hal ini juga terlihat dari data Twitch dimana game FPS lain seperti The Finals memiliki view yang lebih tinggi dari game tersebut.
Selain itu, perilisan Counter-Strike 2 beberapa bulan terakhir ini juga menjadi faktor mengapa pemain semakin menurun. Dan penurunan ini tidak akan berhenti jika persaingan semakin memanas.
Meskipun faktor-faktor seperti harga skin, matchmaking, sistem ranked, dan permasalahan audio yang terjadi, game Battle Royale dari Respawn ini masih tetap menduduki posisi 10 besar pada platform Steam.
Apex Legends sendiri merupakan game Battle Royale Free-to-Play yang dapat dimainkan di platform PC, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series S | X, dan jujga Nintendo Switch.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com