Kamu Bisa Tangkap atau Baku Tembak Lawan Teroris di Ready or Not

ready or not new header 2
Ready or Not akan bawamu ke dunia SWAT yang sesungguhnya.

Jika kamu mengikuti atau pernah memainkan game jadul berjudul SWAT, tentunya kamu takkan asing lagi dengan Ready or Not buatan VOID Interactive berikut. Sempat diumumkan setahun yang lalu, sekilas game ini memang mirip dengan Tom Clancy’s Rainbow Six Siege yang kamu kenal saat ini, namun pada kenyataannya Ready or Not justru lebih mendekati SWAT. Kabar baiknya, kita akhirnya mendapatkan informasi lebih lanjut tentangnya.


VOID Interactive menjelaskan bahwa gamenya akan bisa dimainkan secara solo, co-op, atau online PvP dengan elemen taktis penyergapan ala tim SWAT asli. Berbeda dari Rainbow Six Siege yang fokus pada elemen baku tembak di setiap penyergapan, Ready or Not berimu akses ke berbagai peralatan tak mematikan lain untuk membantumu mengatasi targetmu. Baik untuk kamu tangkap, atau baku tembak jika terpaksa melakukannya.

Meski animasinya terlihat masih cukup kaku, namun mereka berusaha keras untuk hadirkan esensi penyergapan polisi yang sesungguhnya dengan bekerjasama bersama beberapa polisi di dunia nyata. Ia juga akan miliki bullet damage, armor penetration, dan ricochet bullet simulation yang realistis.

Ready or Not akan dirilis kuartal keempat tahun 2020 atau sekitar bulan Oktober hingga Desember di PC. Ia dibanderol seharga $40 untuk edisi standar, dan $120 untuk edisi supporter. Kamu yang tertarik dengan tactical shooter bisa mengikuti rangkuman tentang gamenya melalui dari kami.

Exit mobile version